GridOto.com - Dari beberapa tim kontestan, KTM Tech3 masih belum mengumumkan tanggal peluncuran tim untuk MotoGP 2020, begitu juga dengan tim pabrikan KTM.
Musim lalu, tim pabrikan KTM dan Tech3 launching bersama-sama di markas KTM, Mattighofen, Austria.
Tahun 2020 ini masih belum jelas, tapi kemungkinan KTM dan Tech3 akan launching bareng lagi.
Meski belum jelas kapan dan di mananya, ada bocoran sedikit nih soal warna livery tim KTM Tech3.
(Baca Juga: Yakin Tak Salah, Andrea Iannone Nekat Beli Tiket Pesawat Untuk Tes Sepang)
Dilansir GridOto.com dari Speedweek, warna tim KTM Tech3 di MotoGP 2020 akan berbeda dengan sebelumnya.
Tech3 akan memakai warna di salah satu produk sponsor utamanya Red Bull, yakni Red Bull Organics, ada cola, lemon, ginger, dan tonic.
Seperti foto berikut ini.
Kombinasi warna tersebut akan sangat berbeda dari sebelumnya yang memakai warna biru dan oranye seperti halnya livery tim Formula 1, Toro Rosso.
Dengan livery ini, bos tim KTM Tech3, Herve Poncharal, membawa semangat baru untuk MotoGP 2020.
Herve Poncharal punya target tingi untuk 2020.
"Di 2019 kami meraih posisi ke-8 di Spielberg sebagai hasil terbaik. Miguel Oliveira masih sehat dan baik," kata Herve Ponchara.
"Peluang untuk 2020 sebenarnya sulit diprediksi, tapi kami akan menargetkan lebih sering masuk ke kualifikasi 2 (Q2), kami harus masuk top 10 setelah FP3," kata Poncharal.
"Pada balapan, aku percaya Miguel bisa meraih top 8. Aku juga senang dengan rookie 20 tahunku, Iker Lecuona, jika bisa dia tampil bagus. Itu akan bagus untuk tahun pertamanya. Kami tahu level kelas MotoGP," tegasnya.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | speedweek.com |
KOMENTAR