Gridoto.com - Benelli siap memanjakan para pecinta motor sport dengan produk terbarunya bermesin 600 cc pada bulan Mei 2020.
Motor sport terbaru Benelli ini akan diberi nama 600RR.
Hal tersebut diungkapkan oleh 2banh.vn beberapa waktu lalu dengan memperlihatkan sebuah dokumen yang berisi beberapa tipe motor Benelli.
Tidak hanya sendiri, tapi Benelli 600RR diperkirakan akan hadir bersama dengan Benelli 600N.
(Baca Juga: Yamaha R1 'Gadungan', Aslinya Sih Benelli BN600i yang Dimodifikasi)
Kedua model tersebut akan mengusung mesin yang sama, namun untuk bodinya masih belum diketahui, apakah sama atau berbeda.
Jika dilihat dari kode RR yang melekat pada motor terbaru Benelli, bisa dipastikan Benelli akan memperlihatkan model sport bike.
2banh.vn memprediksi bahwa Benelli 600RR akan memiliki kesamaan komponen seperti TNT 600.
Jika memang benar akan sama seperti TNT 600, maka 600RR akan memiliki mesin empat silinder, DOHC.
Dan pastinya, Benelli 600RR ini akan memenuhi standar gas buang Euro 5 untuk didistribusikan di pasar Eropa.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR