Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tanpa Diketok, Bengkel Ini Layani Pres Semua Jenis Motor Karena Kecelakaan, Segini Biayanya

M. Adam Samudra - Senin, 20 Januari 2020 | 16:12 WIB
Tempat press motor di Nano Motopress di bilangan Bekasi Timur
Adam Samudra
Tempat press motor di Nano Motopress di bilangan Bekasi Timur

GridOto.com - Halo, sob. Kalau motor kamu mengalami kerusakan seperti bengkok dan tidak center, bisa datangi bengkel pres motor di Bekasi ini untuk perbaikannya.

Bengkok atau tidak center jadi salah satu penyakit yang kerap muncul saat terjadi benturan (tabrakan) atau sepeda motor hanya terjatuh ke samping saat parkir. 

Kalau sudah begini, motor sudah kehilangan nyaman ketika dikendarai, lebih parah justru bisa memicu kecelakaan baru.

Solusi paling jitu adalah mengganti komponen dengan yang baru. Tetapi masih ada alternatif lain yang bisa dipilih, perbaikan.

Bengkel motor yang biasa melakukan perbaikan seperti itu, adalah spesialis pengepresan segi tiga. Salah satunya Bengkel Nano Motopress (khusus pres sepeda motor) yang bisa dijadikan pilihan.

(Baca Juga: Rangka All New Honda BeAT 2020 Pakai Teknologi eSAF, Apa Keunggulannya?)

Menariknya, bengkel ini melakukan pengepresan tidak dengan diketok, melainkan dengan alat pengepresan.

"Kalau Nano Motopress lebih ke spesialis pres segi tiga, pelek dan bodi tanpa diketok. Jadi saya lebih mengunakan alat pres," ujar Adi Setiwan selaku pemilik bengkel Nano Motopress kepada GridOto.com di Bekasi, Senin (20/1/2020).

"Semua jenis motor bisa saya layani. Hanya Aerox yang tidak, karena bodinya terlalu bongsor," sambungnya.

proses perbaikan melalui metode press
Adam Samudra
proses perbaikan melalui metode press
"Biasanya yang kesini adalah mereka yang alami kecelakaan seperti jatuh karena lubang dan tabrakan bisa dibawa kesini," jelasnya.

Bagaimana mengenai tarifnya?

Adi mengatakan, misalnya untuk harga perbaikan pelek berbeda-beda tiap jenis sepeda motor.

(Baca Juga: Menarik Ditiru, Kawasaki KZ750 Jadi Scrambler Tanpa Ubah Rangka)

"Kalau pres pelek racing harganya Rp 60 ribuan, pelek jari-jari Rp 30 ribu. Kalau pres segi tiga tergantung motor, misalnya motor bebek Rp 100 ribu sementara motor gede Rp 120 ribu," ucapnya.

Adi bilang, sementara untuk pres segi tiga  dan bodi harganya berbeda tergantung kondisi motornya.

"Tergantung motornya, kalau parah bisa sampai Rp 400-350 ribuan," sebutnya.

Seluruh biaya tersebut sudah termasuk jasa bongkar pasang plus garansi.

Jika motor masih terasa tidak nyaman saat kembali digunakan, pemilik dapat kembali ke bengkel tanpa dipungut biaya.

Adi melanjutkan, lama pengerjaannya bisa memakan waktu sekitar 1 jam. 

Namun karena adanya pembongkaran dan pemasangan bodi sepeda motor, waktunya menjadi lebih lama.

Bagi yang berminat memperbaiki motornya, bisa datang langsung ke alamat Jalan Raya Kartini Poncol Margahayu, Bekasi Timur atau bisa kontak ke nomor 081806781717 (Adi Setiawan).

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa