Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bahan dan Karakter Bodi Mobil Jepang Disebut Persulit Proses Body Repair, Bagaimana dengan Mobil Eropa?

Harun Rasyid - Jumat, 17 Januari 2020 | 20:20 WIB
Ilustrasi. salah satu mekanik body repair Karya Motor sedang memoles bodi Toyota Avanza yang kebanjiran.
Wisnu/GridOto.com
Ilustrasi. salah satu mekanik body repair Karya Motor sedang memoles bodi Toyota Avanza yang kebanjiran.

GridOto.com - Dalam pengerjaan perbaikan bodi atau akrab disebut bodi repair, ada sedikit perbedaan antara mobil dari pabrikan Jepang dengan mobil pabrikan Eropa dan Amerika.

Sarjono, selaku Owner dari bengkel spesialis Nissan dan body repair Jasmin Motor mengatakan, hal itu dikarenakan material bodi yang digunakan berbeda.

"Untuk proses pengerjaan body repair, mobil Jepang dan Eropa enggak jauh beda. Paling beda karena lekukan atau pinggulan bodi mobil Eropa itu bentuknya lebih lembut dan membulat dibanding mobil Jepang," ujar Sarjono kepada GridOto.com, Rabu (15/1/2020).

(Baca Juga: Melihat Langsung Proses Pengerjaan Body Repair di Autoglad)

Ia mengungkapkan, bahan bodi yang disematkan pada mobil Eropa lebih mudah dikerjakan jika dibanding mobil Jepang.

Proses body repair mobil di bengkel Jasmin Motor
Harun/GridOto.com
Proses body repair mobil di bengkel Jasmin Motor


"Selain itu, bahan metal atau pelat bodi mobil Eropa lebih tebal jadi kalau diketok juga lebih mudah, mobil Amerika juga kurang lebih sama tebalnya. Sementara kalau mobil Jepang itu lebih tipis," terang Sarjono.

"Kecuali mobil Jepang yang kelasnya premium, contohnya seperti Lexus atau Toyota yang harganya bersaing dengan segmen mobil Eropa, bahan bodinya itu standar Eropa," jelasnya.

Lekukan bodi mobil Jepang generasi terbaru menurut Sarjono juga membuat masa perbaikan bodi lebih lama.

(Baca Juga: Cat yang Tebal Justru Tidak Bagus Buat Mobil, Mitos atau Fakta?)

"Lekukan bodi yang rumit seperti yang ada di mobil Jepang modern seperti Xpander membuat pengerjaannya juga jadi lebih sulit," ungkap Sarjono lagi.

"Makanya tukang body repair selain skill dan jam terbangnya harus tinggi juga harus dibekali dengan alat yang canggih seperti di bengkel resmi," terangnya.

Walau begitu harga jasa body repair mobil tak ditentukan dari merek atau asal pabrikan mobil.

"Harga body repair itu di bengkel saya, dipatok dari ukuran mobil yang terbagi dalam kategori small, medium atau large," kata Sarjono

"Dan juga skala kerusakan mulai dari ringan, sedang sampai rusak berat," tutupnya.

(Baca Juga: Bodi Mobil Rusak Terseret Arus Banjir? Segini Biaya Perbaikan di Bengkel Body Repair Pasar Mobil Kemayoran)

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Begini Cara Mudah Merawat Rem Mobil, Tetap Pakem di Musim Hujan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa