Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Ingin Lebih Ramah Lingkungan, MotoGP Ikutin F1 Pakai Mesin 2-Tak?

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 16 Januari 2020 | 12:56 WIB
Valentino Rossi memakai Honda NSR500 saat berseragam tim Nastro Azzurro
motovue.net
Valentino Rossi memakai Honda NSR500 saat berseragam tim Nastro Azzurro

GridOto.com - Beberapa waktu lalu, sempat geger soal wacana pergantian mesin Formula 1 yang sekarang menjadi mesin 2-tak.

Direktur teknis F1, Pat Symonds mengungkapkan ambisi F1 menghilangkan jejak karbon dari balapan F1 di 2030.

F1 sedang meneliti hal ini, dan di 2025, F1 akan siap memakai mesin 2-tak untuk menuju misi bebas jejak karbon di tahun 2030.

Ternyata tidak di F1, seperti dilansir GridOto.com dari Visordown, MotoGP bisa saja kembali memakai mesin 2-tak.

(Baca Juga: Ingin Lebih Ramah Lingkungan, F1 Malah Akan Pakai Mesin 2-Tak)

Seperti yang diketahui, penggunaan mesin 2-tak di MotoGP dihentikan di 2001 karena dampak emisinya yang kurang bagus.

Mesin 4-tak hadir menggantikan mesin 2-tak 500 cc yang terkenal gahar kala itu.

Tapi, mesin 2-tak yang akan diusung pertengahan dekade ini bukan mesin 2-tak boros penuh asap seperti halnya yang kita kenal tentunya.

Dengan penerapan beberapa teknologi seperti direct injection, pressure charging, sistem pengapian baru, dan juga penggunaan bahan bakar baru, serta teknologi lainnya akan membuat mesin 2-tak ini lebih efisien.

MotoGP sendiri juga harus segera memutuskan arah mana yang harus dituju untuk menciptakan generasi baru di dunia balap.

Apakah akan tetap memakai yang sekarang, atau ikut ke motor listrik seperti yang ada di MotoE, ataukah mesin 2-tak yang lagi viral ini, atau juga ada solusi lainnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Terbongkar, Polisi Temukan 80 Unit Motor dan Satu Pikap di Rumah Kosong Angker Bantul

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa