Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lamborghini Catatkan Rekor Penjualan Tertinggi Dalam Sejarah di 2019, Naik Hingga 43 Persen

Gayuh Satriyo Wibowo - Rabu, 15 Januari 2020 | 20:20 WIB
Lamborghini Huracan Evo Spyder
AUDI AG
Lamborghini Huracan Evo Spyder

GridOto.com - Tahun 2019 telah usai, para automaker seluruh dunia sambut 2020 dengan target penjualan yang baru.

Mereka pun membagikan data penjualan di tahun sebelumnya, tak luput Automobili Lamborghini S.p.A. yang menggawangi merek dengan logo banteng mengamuk asal Italia.

Melansir dari siaran resmi yang dibagikan dalam situs audi-mediacenter.com, Lamborghini berhasil mencatatkan kenaikan jumlah penjualan jika dibandingkan tahun 2018.

Pada 2019 kemarin, sebanyak 8.205 unit Lamborghini sampai di tangan pelanggan.

(Baca Juga: Harga Bekas Mobil Lamborghini Gallardo Bikin Kaget, Segini Harganya)

Torehan tersebut naik 43 persen, yang mana pada 2018 hanya 5.750 unit Lamborghini yang terjual.

Stefano Domenicali, Pimpinan sekaligus Chief Executive Officer (CEO) Automobili Lamborghini mengatakan, hasil tersebut merupakan torehan luar biasa.

"Tahun 2019 merupakan tahun tersukses kami dalam sejarah. Tim Lamborghini memberikan peningkatan penjualan ke substansi berbeda dengan menjadi yang tertinggi dalam sejarah kami," ujar Domenicali.

(Baca Juga: Prior Design Bikin Lamborghini Urus Jadi Sangar, Pakai Pelek 24 Inci!)

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : audi-mediacenter.com,Press Release

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kenalkan, Inilah Nama-nama Pemilik Jalan Tol di Seluruh Pulau Jawa

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa