Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perhatikan Posisi Klip Sambungan Rantai Agar Enggak Gampang Copot!

Mohammad Nurul Hidayah - Sabtu, 11 Januari 2020 | 09:40 WIB
Ilustrasi ganti rantai motor.
istimewa
Ilustrasi ganti rantai motor.

GridOto.com - Posisi klip sambungan rantai harus terpasang dengan benar agar tidak gampang copot ketika digunakan.

Ini harus jadi perhatian, khususnya buat kalian yang baru mencopot klip sambungan rantai dan ingin memasangnya kembali.

Menurut Rudy dari bengkel 234 Motor di Cinere, Depok, Jawa Barat, posisi pemasangan klip sangat penting di rantai.

"Kalau pakai model klip, jangan sampai terbalik dalam memasangnya karena bisa bikin gampang copot,” ucap Rudy,

(Baca Juga: Terungkap, Segini Harga Komponen Fast Moving Yamaha All New NMAX 2020)

Posisi klip sepertinya sepele, padahal vital untuk mencegah hal yang tidak diinginkan.

Kalau dilihat dari gerak rantai, posisi klip yang terbuka harus berlawanan dengan arah gerak rantai.

Sambungan rantai model klip
Dok
Sambungan rantai model klip

Tujuan untamanya tentu biar enggak gampang copot.

“Kalau posisi klip yang terbuka searah dengan gerak rantai itu bahaya. Saat bergesekan dengan karet di swing arm klip pengancing bisa kendur dan lepas. Buat main adventure malah biasanya kita kasih lem lagi biar tambah kuat,” tambah Rudy.

(Baca Juga: Aki Motor yang Letaknya di Dalam Dek Rawan Masuk Air Saat Banjir?)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lisa Blackpink Dijemput Rolls-Royce Spectre saat Tiba di Jakarta, Intip Spek dan Harganya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa