GridOto.com - Servis panel instrumen motor yang bermasalah sehabis terendam air, perlu waktu berapa lama hingga kembali berfungsi normal?
Untuk kalian yang berminat servis panel instrumen atau speedometer di motor, ternyata enggak perlu waktu lama.
Meskipun demikian, hal ini kembali lagi dengan kondisi terakhir dari panel instrumen yang ingin diperbaiki.
"Selama belum terjadi kerusakan parah, pengerjaannya hanya perlu waktu sekitar 2 jam dan bisa ditunggu," ujar Sugiarto, punggawa bengkel Angkasa Baru Motor, Kemayoran, Jakarta Pusat.
(Baca Juga: Cara Gampang Deteksi Mesin Kawasaki Ninja 250 FI yang Pincang)
Selain kondisi speedometer, kerumitan komponen panel instrumen juga menentukan cepat lambatnya waktu yang diperlukan saat servis.
Namun untuk beberapa motor yang populasinya langka, diperlukan waktu sedikit lebih lama agar bisa diperbaiki.
"Untuk beberapa motor keluaran lawas full analog, atau semi digital seperti Ninja 250FI atau Yamaha Byson 30 menit bisa selesai kami perbaiki," terangnya.
Seandainya mengalami kerusakan yang cukup berat, panel instrumen milik motor tertentu juga bisa diperbaiki tanpa waktu lama.
(Baca Juga: Kabel Motor Terkena Banjir Wajib Diberi Ini Agar Tidak Mudah Korslet)
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR