Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Inilah Kloningan Honda CB150R ExMotion, Pakai Dua Cakram Depan dan Mesin 200 Cc

Dida Argadea - Jumat, 10 Januari 2020 | 12:20 WIB
Yinben-200A punya tampilan mirip Honda CB150 ExMotion
MOMO Motorbike
Yinben-200A punya tampilan mirip Honda CB150 ExMotion

GridOto.com - Pabrikan motor asal China dikenal dengan hobinya meniru desain motor pabrikan lain.

Sebut saja Yayama R6 yang meniru desain Yamaha R6, lalu ada tiruan Honda CB500X yang namanya Loncin 300 DS, atau Jinyi LY200-8X yang mengkopi desain Kawasaki Ninja ZX-6R.

Selain itu ada lagi nih, kali ini adalah sosok Honda CB150R ExMotion yang dikloning.

Dari tongkrongannya terlihat desain motor bernama Yinben YB200-A ini mirip banget dengan CB150R ExMotion.

(Baca Juga: Jika Honda Hadirkan CB150R ExMotion untuk Lawan Yamaha XSR155, Ini Kelebihan dan Kekurangannya)

Mulai dari desain tangki, head lamp, jok, bahkan sokbreker upside down-nya.

Menengok ke area mesin, di situlah terlihat perbedannya.

Mesin Yinben YB200-A ini terlihat berpendingin udara dan minus radiator, sementara milik CB150R mesinnya menggunakan radiator.

Beda dengan CB150R ExMotion yang mesinnya 150 cc, mesin YB200-A diketahui bermesin SOHC berkapasitas 200 cc dengan satu silinder.

Yinben YB200-A
MOMO Motorbike
Yinben YB200-A

Sayangnya enggak ada informasi soal berapa power dan torsi dari mesin itu.

Selain itu juga ada perbedaan di area sasis, dimana Yinben YB200-A tak dibekali sasis tipe tubular seperti CB150 ExMotion.

Secara keseluruhan, kalau dilihat sekilas motor ini memang bisa bikin kita terkecoh sih.

Itu berkat part yang dipakainya memang terlihat cukup mirip dengan CB150R ExMotion, termasuk pelek, swing arm juga knalpot-nya yang sama-sama model under belly.

(Baca Juga: Pakai Baju Kinclong, Honda CB150R ExMotion Makin Atraktif Tampangnya)

Wujud Yinben YB200-A mirip dengan Honda CB150R ExMotion
MOMO Motorbike
Wujud Yinben YB200-A mirip dengan Honda CB150R ExMotion

Efeknya motor ini juga kelihatan berotot khas CB150R ExMotion.

Bahkan Yinben YB200-A ini terlihat sedikit lebih 'moge look' karena ada dua piringan cakram di roda depannya.

Honda CB150R Exmotion
Honda
Honda CB150R Exmotion

Menurut sobat GridOto.com, kloningan Honda CB150R ExMotion ini lebih keren enggak dari aslinya?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa