Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Untuk Mendongkrak Penjualan, Daihatsu Sirion Facelift Meluncur Maret 2020

Wisnu Andebar - Kamis, 9 Januari 2020 | 17:20 WIB
Daihatsu Sirion 2018 memiliki mesin dan transmisi yang cukup oke
Nabiel Giebran
Daihatsu Sirion 2018 memiliki mesin dan transmisi yang cukup oke

GridOto.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) tidak lama lagi akan meluncurkan Sirion facelift tepatnya pada Maret 2020.

Hal itu dijelaskan oleh Amelia Tjandra, selaku Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

"Sirion Maret, facelift dikit saja, ini lebih ke arah memperbaiki strategi pembiayaannya," katanya saat ditemui di Sunter, Jakarta Utara, Kamis (9/1/2020).

(Baca Juga: Daihatsu Klaim Pertahankan Posisi Kedua di Pasar Otomotif Nasional Sepanjang 2019, Ini Alasannya)

Penjualan Sirion yang terus menurun akibat biaya uang muka yang terlampau tinggi dan diskon yang kecil, disebutkan Amel menjadi salah satu penyebabnya.

Sementara itu, Hendrayadi Lastiyoso, Head of Marketing Division Astra International Daihatsu juga menjelaskan, terus mengamati pasar Sirion yang kian mengecil hingga 7 persen.

Hendrayadi berharap, momentum pembaruan Sirion akan dipakai untuk membenahi paket pembiayaannya supaya penjualan lebih bagus.

"Kalau sekarang penjualannya sekitar 150 unit per bulan," jelasnya.

(Baca Juga: Mobil Daihatsu Kebanjiran? Tenang, Ada Diskon Untuk Biaya Perbaikannya)

Amel menyebutkan, Sirion akan diimpor secara utuh dari Malaysia.

Dia juga menilai Sirion merupakan produk yang memiliki kualitas dan spesifikasi yang bagus.

Ia menambahkan, harga Sirion facelift tidak akan mengalami penurunan.

Daihatsu Sirion saat ini ada dua varian, yakni STD MT E4 dengan banderol Rp 191,1 juta dan STD AT E4 Rp 202,1 juta on the road Jakarta.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Viral Lampu Merah di Bandung Bikin Tua di Jalan, Simak Aturan Durasinya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa