Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penjualan Yamaha NMAX Paling Laris di Sulselbar Selama 2019, Padahal Tahun 2018 Cuma Urutan Ketiga

Ditta Aditya Pratama - Rabu, 8 Januari 2020 | 21:59 WIB
ilustrasi Yamaha NMAX
Istimewa
ilustrasi Yamaha NMAX

 

GridOto.com - Ngomongin penjualan skutik Yamaha di kawasan Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (Sulselbar) pada tahun 2019, Yamaha NMAX yang jadi juaranya.

Jika menghitung total motor Yamaha yang berhasil terjual selama 2019, PT Suracojaya Abadi Motor (SJAM) sebagai main dealer Yamaha daerah Sulselbar berhasil mendistribusikan sebanyak 140.493 unit.

"Alhamdulillah meski perekonomian di tahun politik tak sebaik tahun sebelumnya, kami masih tumbuh hampir 3 persen dibandingkan 2018 dan hampir 15 persen dibandingkan 2017," kata Astam sebagaimana dikutip GridOto.com dari Tribun Timur.

Bagian Promosi PT SJAM, Astam Handayani mengatakan angka itu naik 4.153 unit atau sekitar 2,96 persen dari tahun 2018.

(Baca Juga: Pakai Bokong ala TMAX, Yamaha NMAX Lama Jadi Lebih Sangar dan Keren)

Namun bila dibandingkan dengan 2017, SJAM mencatat penjualan yang cukup signifikan. Terjadi peningkatan sekitar 20.813 unit atau 14,81 persen.

Menurut Astam, 2019 memang kelihatan peningkatan ekonomi masyarakat Sulselbar. Ini terlihat dari paling mahal sampai dengan paling murah.

"Tahun ini terbalik, paling laris yang mahal sampai murah. NMAX, Fino dan Mio," jelas Astam menambahkan.

Sebab jika kalau membandingkan tahun 2018, Yamaha NMAX ternyata hanya menyumbang 11.923 unit alias berada di urutan ketiga.

(Baca Juga: Ini Rute yang Digunakan Lilik Gunawan ke Mekkah Naik Yamaha NMAX, Siapa Tahu Mau Ditiru)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa