GridOto.com - Bicara soal perawatan, suku cadang Vespa 2-tak atau klasik terbilang masih tersedia cukup banyak.
Salah satunya di Gaya Motor Baru (GMB) Jalan Otto Iskandar Dinata (Otista), Jakarta Timur.
Toko sparepart dan aksesoris khusus Vespa klasik ini terbilang cukup lengkap.
Untuk harganya sendiri mulai dari puluhan ribu sampai jutaan rupiah.
(Baca Juga: Lengkap, Cari Aksesoris dan Sparepart Khusus Vespa Lawas Bisa Kesini)
"Biasanya yang datang itu mencari variasi badan motor, ada juga yang servis," ujar Robby, Owner GMB saat dikunjungi GridOto.com, Rabu (8/1/2020).
Beragam aksesoris mulai dari spion, body protector, jok, knalpot, dan masih banyak lagi tersedia di GMB Otista, Jakarta Timur.
"Kalau spion harganya dari Rp 65 ribu yang biasa, Rp 300 ribuan yang impor Taiwan, Rp 700 ribuan juga ada yang impor Itali, kalau yang original harganya lumayan," katanya.
Kampas rem harganya mulai dari 25 sampai 70 ribuan.
(Baca Juga: Handling Vespa GTS Super 150 dan Vespa Sprint S 150 Beda Banget Loh)
Untuk knalpot harganya mulai dari Rp 250-500 ribuan.
Blok mesin mulai dari Rp 500-600 ribuan.
Body protector lokal harganya Rp 175 ribuan.
Untuk pemesanan aksesoris original untuk Vespa Lawas juga dapat dilakukan di toko aksesoris ini.
(Baca Juga: Selisih Rp 10 Jutaan, Ini Beda Fitur Vespa GTS Super 150 VS Sprint S 150)
"Disini sedia juga kalau mau order juga bisa, emblem mulai dari Rp 15-25 ribuan yang biasa, kalau yang original harganya sekitar Rp 130 ribuan," terangnya.
Selain Vespa klasik, di GMB Otista, Jakarta Timur juga tersedia aksesoris dan sparepart untuk Vespa 4-tak atau Vespa Baru.
Untuk produk impor Italy yang tersedia di toko aksesoris ini salah satunya adalah shock Vespa.
"Ada yang impor Italy nih BGM, shock depan Rp 2,2 juta, shock belakang Rp 4,2 juta, kalau shock yang lokalan harganya mulai dari Rp 100-200 ribuan," tandasnya.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR