Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Habis Menerjang Banjir, Cek Bagian Prolink Honda CB150R Agar Tidak Berkarat

Wisnu Andebar - Kamis, 2 Januari 2020 | 16:20 WIB
Prolink Honda CB150R
Wisnu/GridOto.com
Prolink Honda CB150R

GridOto.com - Selain memastikan kondisi mesin aman dari kemasukan air setelah menerjang banjir, periksa juga kondisi kaki-kaki motor kalian sob.

Karena bagian ini sudah pasti terendam air.

Arjuna Kiki Gunawan, selaku pemilik Mahendra Motosport mengatakan, buat pemilik motor sport salah satu bagian yang penting dilakukan pengecekan adalah prolink.

(Baca Juga: Apa Benar Oli Transmisi Matik Mesti Ganti Baru setelah Lewat Banjir?)

Apalagi sobat pengguna Honda CB150R, bagian ini rawan bermasalah ketika pelumasan mulai kering akibat air.

"Karena kalau tidak dicek, bushing prolink setelah seminggu bisa langsung bermasalah akibat karatan," jelas pria yang akrab disapa Bang Black kepada GridOto.com belum lama ini.

Bahayanya, lanjut dia, ketika prolink bermasalah, saat motor dipakai cornering bisa tidak stabil.

Efek lainnya timbul bunyi 'ngik-ngik', karena pelumasan mulai kering dan timbul karat.

(Baca Juga: Dibanding Solar, Cairan Ini Aman Untuk Membersihkan Motor Kebanjiran)

Untuk menangani bagian tersebut, mau tidak mau prolink harus dibuka kemudian dilumasi grease atau gemuk.

"Makanya kami ada metode setiap tiga bulan sekali prolink dibuka kemudian dikasih grease supaya aman," tutupnya saat ditemui di bengkelnya yang bermarkas di kawasan Bekasi, Jawa Barat.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Atap HiAce DayTrans Gepeng di Tol Cisumdawu, Petaka Sopir Lalai

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa