GridOto.com - Motor yang ditinggalkan saat liburan bisa mengakibatkan rem mendadak jadi macet.
Biasanya memang gejala rem macet ini terjadi akibat pemilik yang malas membersihkan atau servis motornya.
"Umumnya ini terjadi di motor yang jarang dicuci apalagi diservis berkala," terang Ibrahim alias Baim dari D-Garage.
Kotoran jadi bisa menumpuk di area piston kaliper dan mengeras.
(Baca Juga: Banyak Pilihan, Segini Harga dan Ukuran Ring Pelek Jari-jari dari RCB)
"Jadinya ketika rem ditekan bisa jadi rem tidak mau menekan atau tidak berbalik," jelas Baim yang buka bengkel di daerah Warakas, Jakarta Utara.
Kalau sudah macet begini sebetulnya tidak perlu repot-repot bawa ke bengkel.
Selama kita punya kunci-kunci untuk membuka komponen bisa dilakukan sendiri.
"Biasanya cukup kunci 10 mm untuk membuka pegangan slang rem ke sokbreker depan," lanjut Baim.
(Baca Juga: Jadi Sangar dan Aman! Pasang Cover Radiator di Yamaha Aerox 155)
"Lalu kunci 12 mm untuk buka pengikat slang rem ke kaliper," jelasnya.
"Tapi untuk membuka pegangan kaliper biasanya pakai kunci L T50," tambahnya.
Kalau sudah terbogkar kita cek piston kaliper rem, di situ jadi area menumpuk kotoran.
"Bersihkan saja pakai bensin atau air sabun dan coba didorong pistonnya sampai terasa lancar," tambahnya.
(Baca Juga: Banyak yang Belum Tahu, Cara Baca Kode di Pelek Racing Motor)
"Ketika sudah dibersihkan beri gemuk secukupnya agar kotoran tidak gampang menempel," lanjutnya.
Lalu jangan lupa ganti sekalian minyak rem pakai yang baru agar mengerem jadi lebih enak.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR