GridOto.com - Agar fuel pump berumur panjang atau awet, lakukan 3 hal berikut ini.
1. Rajin Cek Kondisi Filter Fuel Pump
Awet atau enggaknya fuel pump ternyata bisa dipengaruhi oleh kondisi filter fuel pump.
"Kalau kondisi filter fuel pump kotor, aliran bensin yang diisap oleh bensin jadi tersumbat," buka Anggi Rizky, selaku kepala mekanik Wahana Ciputat kepada GridOto.com.
Kalau kondisi filter fuel pump kotor, fuel pump berkerja lebih keras untuk mengisap bahan bakar.
"Kalau dibiarkan juga fuel pump jadi lemah, belum lagi kotoran yang di dalam filter fuel pump bisa masuk ke rotak (dinamo)," jelas Anggi, panggilan akrabnya.
(Baca Juga: Untuk Hasil Maksimal, Kapan Sebaiknya Servis Detox Dilakukan di Motor?)
Makanya kalau motor injeksi sudah menginjak 30 sampai 45 ribu km pemakaian disarankan untuk cek filter fuel pump.
"Biasanya warnanya akan menghitam, kalau sudah begitu filter fuel pump disarankan untuk diganti," kata Anggi saat ditemui GridOto.com di Jalan Ir. Juanda No.43, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten ini.
2. Rajin Kuras Tangki
Agar umur fuel pump panjang, lakukan kuras tangki secara berkala.
Cara kedua ini khusus dilakukan untuk motor sport yang punya tangki di luar.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR