Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pertamina Tingkatkan Pelayanan di Tol Trans Jawa, Sediakan 191 Titik Pengisian BBM

Dia Saputra - Selasa, 24 Desember 2019 | 19:23 WIB
SPBU Pertamina
MOTOR Plus/Galih
SPBU Pertamina

GridOto.com - Pada libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2020, Pertamina memastikan layanan SPBU Reguler dan khusus siap siaga di jalur Tol Trans Jawa.

Hal tersebut dilakukan Pertamina untuk menyalurkan BBM kepada masyarakat yang akan berlibur ke berbagai kota di Pulau Jawa.

Bahkan, Pertamina telah menyiagakan 45 SPBU Modular, 123 SPBU Kantong, 19 titik Motor Kemasan dan 4 titik Kiosk Pertamax yang tersebar di sepanjang jalan tol Trans Jawa dari Jakarta hingga Surabaya.

Jadi terdapat 191 titik pengisian BBM yang disediakan oleh Pertamina di Tol Trans Jawa selama libur Nataru 2020.

(Baca Juga: Mantap! 200 Motor Pertamina Siap Wara-wiri Antar BBM di Jalur Mudik, Tinggal Panggil di Nomor Ini)

Layanan ini di luar fasilitas SPBU yang disiagakan Pertamina pada jalur utama mudik yakni jalur Pantura (Pantai Utara) Arteri sebanyak 219 SPBU, Jalur Pansela (Pantai Selatan) sebanyak 77 SPBU, dan Jalur Tol Jawa 72 SPBU.

Direktur Pemasaran Ritel Pertamina Mas'ud Khamid menjelaskan Pertamina memastikan SPBU yang berada di jalur Tol Trans Jawa, baik SPBU Regular maupun SPBU Modular siap melayani konsumen yang sedang perjalanan liburan Nataru.

"Layanan SPBU telah siap dengan pasokan dalam kondisi yang cukup, termasuk mengantisipasi adanya lonjakan kendaraan pasca beroperasinya tol layang Jakarta Cikampek," ujarnya.

(Baca Juga: Jangan Khawatir, Pertamina Punya Satuan Tugas untuk Melayani Konsumen Selama Libur Nataru)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Pertamina

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa