Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Supaya Aman, Perhatikan Perlengkapan Bermotor Saat Melalui Banjir

Muhammad Farhan - Rabu, 18 Desember 2019 | 16:40 WIB
Ilustrasi naik motor saat hujan yang dianjurkan, pakai jas hujan setelan, helm full face dan sepatu
Outsidepursuits.com
Ilustrasi naik motor saat hujan yang dianjurkan, pakai jas hujan setelan, helm full face dan sepatu

GridOto.com - Supaya tetap aman, perhatikan perlengkapan bermotor yang dikenakan saat melalui banjir di jalan.

Tidak hanya harus memperhatikan kondisi dan kemampuan motor, faktor pengendara juga penting saat berkendara di musim hujan.

Sebab kondisi jalan basah, terutama hadirnya genangan air bakal lebih sulit dilewati dibandingkan dalam kondisi jalan kering.

"Selain pakai jaket, pastikan juga selalu gunakan jas hujan model setelan dan sepatu tertutup," ujar Agus Sani, Head of Safety Riding Promotion PT. Wahana Makmur Sejati.

(Baca Juga: Sering Bongkar Pasang Pinlock di Visor Helm Mengurangi Usia Pakainya?)

Hal ini bertujuan agar pengendara tetap dapat bergerak bebas dan tetap terlindungi dari objek yang tidak terlihat di dalam genangan air.

Penggunaan jas hujan model ponco dan sendal jepit sebaiknya dihindari karena berbahaya bagi diri sendiri dan orang lain.

Ilustrasi naik motor saat hujan, tidak dianjurkan pakai jas hujan ponco dan sendal jepit
Otomania.com
Ilustrasi naik motor saat hujan, tidak dianjurkan pakai jas hujan ponco dan sendal jepit

"Pastikan juga kondisi visor helm tetap bersih, sehingga jarak pandang tidak terganggu," lengkapnya.

Supaya tidak cepat buram atau timbul embun, bisa gunakan spray antifog atau lapisan Pinlock di visor helm.

(Baca Juga: Awas, Speedometer Honda Vario Terbaru Rawan Masuk Air dari Celah Ini)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa