Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Tampil Fenomenal di Musim Pertama MotoGP, Tim Petronas Yamaha Tak Ingin Besar Kepala

Nur Pramudito - Senin, 16 Desember 2019 | 11:05 WIB
Direktur tim Petronas Yamaha SRT, Johan Stigefelt mengaku tidak ingin besar kepala melihat debut manis timnya di MotoGP musim 2019 lalu
twitter/@sepangracing
Direktur tim Petronas Yamaha SRT, Johan Stigefelt mengaku tidak ingin besar kepala melihat debut manis timnya di MotoGP musim 2019 lalu

GridOto.com - Direktur tim Petronas Yamaha SRT, Johan Stigefelt mengaku tidak ingin besar kepala melihat debut manis timnya di MotoGP musim 2019 lalu.

Ia sadar bahwa musim depan Petronas Yamaha harus semakin maju untuk bisa meraih setidaknya satu kemenangan.

Tidak bisa dipungkiri apabila Petronas Yamaha jadi salah satu tim debutan terbaik di MotoGP.

Meski berstatus sebagai tim baru, tetapi Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli sudah berhasil menunjukkan performa impresif.

(Baca Juga: Bukan Valentino Rossi, Tapi Pembalap Ini Jadi Rival Terbesar Marc Marquez di MotoGP 2020)

Quartararo yang ditugaskan sebagai ujung tombak tim berhasil menorehkan total enam kali pole position dan tujuh kali podium.

Menanggapi performa apik kedua pembalapnya itu, Stigefelt tentu merasa senang.

Akan tetapi, ia juga enggan terlalu berpuas diri dengan performa hanya semusim saja.

Ia akan fokus untuk mempersiapkan musim depan agar Petronas Yamaha bisa mengejutkan lebih banyak pihak lagi.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : Crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pantes Mesin Masih Overheat Padahal Sudah Kuras Air Radiator, Ini Penyakitnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa