Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Mudik Lewat Tol Cipali? Ini Prediksi Puncak Arus Lalu Lintas Saat Libur Nataru

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 15 Desember 2019 | 17:41 WIB
Gerbang Tol Palimanan, Tol Cipali
TribunJabar/Siti Masithoh
Gerbang Tol Palimanan, Tol Cipali

GridOto.com - Libur Natal dan Tahun Baru (nataru) 2020 sudah di depan mata, bagi yang mau mudik melintasi Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), wajib simak info ini.

Puncak kepadatan lalu lintas menjelang libur Natal dan Tahun Baru di Tol Cipali diperkirakan berada pada 21 Desember dan 1 Januari mendatang.

Direktur Operasi PT. Lintas Marga Sedaya (LMS), Agung Prasetyo, menyatakan, rata-rata lalu lintas harian di Tol Cipali diprediksi mencapai 85 ribu-an kendaraan.

"Kami pastikan semua jalur tetap bisa dilalui dengan lancar, aman dan nyaman nanti," ujar Agung, dikutip dari TribunJabar.com, Minggu (15/12/2019).

(Baca Juga: Libur Natal dan Tahun Baru 2020, Arus Tol Cipali Diprediksi Naik 9,6 Persen)

Menurutnya, Astra Infra tol Cipali akan mengantisipasi apabila terjadi lonjakan kendaraan, yaitu dengan cara melakukan manajemen lalu lintas bersifat situasional.

"Karena lonjakan arus kendaraan pada libur panjang kali ini diprediksi tak terlalu signifikan," katanya.

Presiden Direktur PT. LMS, Firdaus Azis, menuturkan, para pengguna jalan tol dapat memantau lalu lintas rute yang bakal dilalui.

Tak hanya itu, para pengguna tol pun diminta memperhatikan soal batas kecepatan kendaraan, kondisi kendaraan, dan bisa istirahat setelah empat jam perjalanan.

"Hal itu bisa mengurangi potensi kecelakaan dan kendala saat berada di ruas tol Cipali. Untuk bantuan, bisa menghubungi info layanan tol Cipali dan medsos twitter dan instagram kami," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Berencana Mudik Lewat Tol Cipali? Ini Prediksi Puncak Kepadatan Arus Lalu Lintas di Tol Cipali

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa