Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gara-gara Standar Samping, Ducati Recall Ratusan Unit Multistrada 1260

Dida Argadea - Rabu, 11 Desember 2019 | 09:20 WIB
Ducati Multistrada 1290
auto.ndtv.com
Ducati Multistrada 1290

GridOto.com - Ducati terpantau akan melakukan recall untuk salah satu motornya, yakni Ducati Multistrada 1260, yang beredar di Amerika Utara.

Setidaknya ada sebanyak 493 unit Multistrada 1260 yang ditarik kembali.

Motor berjenis adventure ini diketahui punya potensi masalah di area standarnnya.

Dalam evaluasinya Ducati menemukan bahwa ada kesalahan konstruksi, terkait panjang dari standar samping motor ini.

Kesalahan tersebut berpotensi membuat standar tak mampu menahan beban motor dan bisa patah saat digunakan.

(Baca Juga: Toyota Alphard Kena Recall di Tiongkok, Konsumen di Indonesia Harap Waspada)

Ducati yang disebut bermasalah ini adalah untuk motor yang diproduksi mulai Februari 2018.

Recall ini akan dimulai oleh Ducati pada Januari 2020 mendatang, dan pemilik tak akan dikenakan biaya pda pengantian standar samping ini.

Recall sendiri merupakan salah satu bentuk tanggung jawab pabrikan terhadap konsumen demi alasan keselamatan dan keamanan.

Ditemukan kesalahan konstruksi standar samping sehingga rawan patah
indianautosblog.com
Ditemukan kesalahan konstruksi standar samping sehingga rawan patah

(Baca Juga: Honda PCX 150 Kena Recall, Ini Hak yang Dimiliki Oleh Konsumen)

Biasanya tiap periode tertentu pabrikan melakukan evaluasi terhadap produk-produknya.

Jika dalam evaluasi tersebut ditemukan sebuah kesalahan konstruksi, atau kesalahan terkait produk mereka, biasanya recall akan dilakukan.

Selain dari evaluasi, recall juga bisa dilakukan berdasarkan banyaknya laporan atau keluhan dari konsumen sebuah pabrikan.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Indianautosblog.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

SUV Listrik Chery J6 Launching di GJAW 2024, Body Aluminium, Harga Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa