Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Istilah Noken As atau Kem Mentah di Pasaran, Apa Maksudnya?

Uje - Rabu, 11 Desember 2019 | 09:40 WIB
Noken as mentah atau kem buta
Istimewa
Noken as mentah atau kem buta

GridOto.com - Noken as atau kem juga terkadang dijual dalam kondisi mentah di pasaran.

Memang apa sih arti dari noken as atau kem mentah yang banyak dijual untuk motor balap?

"Noken as mentah itu berarti kita bisa atur sendiri durasi hingga lift sesuai yang kita inginkan," bilang Agus Supriyadi tuner Langit Speed Evolution.

"Jadi tidak pakai ukuran standar atau ukuran yang sudah dijual di pasaran," terangnya.

(Baca Juga: Jangan Asal Pasang Noken As Racing, Efeknya Piston Bisa Bolong!)

Maklum, kadang kalau pakai kem racing yang sudah jadi pun performa tidak maksimal dan tetap harus bubut ulang.

Menurut Agus ada kelebihan buat mereka yang bisa membuat noken as mentah ini.

"Dari harga biasanya lebih murah jauh, noken as mentah atau yang belum dibentuk ini biasanya dijual mulai Rp 100 ribuan," terangnya.

"Lalu dari bahan juga sama kuatnya dengan noken as racing yang sudah jadi," jelas pria yang buka di daerah Kemayoran, Jakarta Pusat.

(Baca Juga: Vespa Matic Pasang Ban Balap, Segini Harga dan Pilihan Ukurannya)

"Untuk motor bebek atau matic misalnya, satu batang noken as buta bisa jadi dua noken as," terangnya.

"Jadi lebih ekonomis, tapi memang lebih ribet karena kita harus sesuaikan dengan kebutuhan mesin dan membuatnya dari awal," tegasnya.

"Serta membubut noken as-nya juga harus rapi agar performa mesin dapat seperti yang kita mau," tutupnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Versi Istimewanya Avanza, Harga Toyota Veloz Jadi Segini di Awal 2025

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa