Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dahler Suntik Tenaga Ekstra ke BMW X3 2020, Power Tembus 600 DK!

Hikmawan M Firdaus - Senin, 9 Desember 2019 | 09:05 WIB
Modifikasi BMW X3 hasil garapan Dahler
carscoops.com
Modifikasi BMW X3 hasil garapan Dahler

GridOto.com - BMW X3 2020 merupakan salah satu Compact Luxury SUV yang aslinya dibekali mesin bertenaga.

Meski begitu masih saja ada yang merasa kurang dengan tenaga standar X3 keluaran 2020. Hingga memberi sentuhan modifikasi mesin agar lebih gahar performanya.

Salah satunya ialah Dahler yang membedah jantung BMW X3 M Competition hingga punya limpahan tenaga.

Dahler membuat paket upgrade engine 3.000cc segaris enam silider. Hasilnya power tembus 610 dk dengan torsi 700 Nm. 

(Baca Juga: BMW RIlis Teaser Mobil Anyar, Sportscar Pengganti BMW M6 GT3 Nih)

Meisn 3.000cc disuntik tenaga hingga 600 dk
carscoops.com
Meisn 3.000cc disuntik tenaga hingga 600 dk

Peningkatan yang cukup signifikan mengingat tenaga bawaan di kisaran 479 dk dengan torsi 600 Nm.

Dahler juga menghapus speed limiter sehingga compact SUV ini dapat mencatatkan top speed hingga 300 km/jam. 

Tidak ada catatan akselerasi, namun untuk versi X3 M Competition standar sudah mampu menuntaskan 0-100 km/jam dalam 4,1 detik. 

(Baca Juga: Raih BMW M Award 7 Tahun Berturut-turut, Ini Mobil Yang Didapat Marc Marquez)

Tampilan belakang BMW X3 M hasil garapan Dahler
carscoops.com
Tampilan belakang BMW X3 M hasil garapan Dahler

Kemudian, BMW X3 Dahler ini juga dilengkapi dengan knalpot baru yang terbuat dari stainless steel. 

Di bagian kaki-kaki Dahler juga membekalinya dengan sport suspension kit yang membuatnya sedikit ceper. 

Tak lupa peleknya juga diganti dengan ukuran 21 inci ultralight forged yang terkenal ringan. 

Dilansir dari Carscoops.com, Dahler juga sudah menyiapkan Stage 2 dengan tenaga yang lebih melimpah. 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa