Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hilangkan Asumsi Tua di Jalan, Presiden Resmikan Tol JORR II

M. Adam Samudra - Sabtu, 7 Desember 2019 | 12:10 WIB
Jokowi saat meresmikan tol JORR II
Staff Humas Kepresidenan
Jokowi saat meresmikan tol JORR II

GridOto.com - Presiden Joko Widodo meresmikan jalan tol lingkar luar Jakarta (JORR) II ruas Kunciran-Serpong di Tangerang Selatan, Jumat (6/12/2019).

Jokowi mengatakan banyak pihak yang menanyakan alasan dari pembangunan ruas-ruas jalan tol yang melingkari Jakarta bagian luar mulai dari Cengkareng hingga Cilincing sehingga akan menghubungkan Jakarta dengan Tangerang, Bogor, Depok, dan Bekasi.

"Saya sering mendengar keluhan orang yang bolak-balik dari Banten-Jakarta dan Jakarta-Banten. Pak, kita ini bisa tua di jalan karena macet. Kerugiannya besar sekali baik dari sisi waktu yang terbuang di jalan yang menyebabkan daya saing kita akan semakin tergerus maupun dari sisi biaya yang kita keluarkan untuk biaya BBM," kata Jokowi melalui keterangan resminya.

Jokowi mengaku, di era persaingan antarnegara yang semakin sengit, kecepatan akan sangat menentukan di mana yang cepat akan mengalahkan yang lamban.

(Baca Juga: Sering Terjadi Kecelakaan, Jalur Penyelamatan dan Perbaikan Geometri Jalan di Tanjakan Emen Mulai Dikerjakan)

Berkaitan dengan hal tersebut, pembangunan jalan tol ini juga akan menghubungkan kawasan-kawasan industri yang ada di Jakarta dan Banten.

Sehingga nantinya distribusi logistik akan jauh lebih mudah, utamanya distribusi barang yang melalui Pelabuhan Merak.

"Jadi jalan tol akan menyambungkan sentra-sentra produksi dengan sentra-sentra distribusi. Semakin tersambung, maka akan semakin efisien yang artinya daya saing kita akan semakin baik dalam investasi maupun daya saing produk-produk kita yang juga akan semakin meningkat," tuturnya.

Terhubungnya seluruh ruas jalan tol ini akan mempercepat gerak perekonomian Banten sebagai wilayah penyangga Jakarta.

(Baca Juga: Jokowi Minta Pelabuhan Patimban Jadi 'Hub' Besar Ekspor Produk Otomotif Tanah Air)

Kejenuhan investasi di Jakarta ke depannya dapat dilimpahkan ke Banten karena konektivitas kedua provinsi yang semakin tersambung.

Dengan demikian ekonomi Banten dapat bergerak lebih cepat lagi.

"Kita harapkan ekonomi Banten bisa bergerak lebih cepat dan menciptakan lapangan kerja yang lebih banyak lagi," tandasnya.


Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tiru VPD Kanada dan US Marshal, Semewah Ini Rupbasan Mobil dan Motor Sitaan KPK

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa