Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

f1

Bos Ferrari Sebut Timnya Sudah Kalah Ketika Mendesain Mobil untuk F1 2019

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 5 Desember 2019 | 16:15 WIB
Ferrari SF90
Ferrari
Ferrari SF90

GridOto.com - Bos tim Scuderia Ferrari, Mattia Binotto, bilang Ferrari sudah kalah sejak mendesain mobil SF90 untuk kompetisi F1 2019.

Mattia Binotto menganggap, mobil SF90 sudah salah sejak awal, terutama dari filosofi aerodinamika.

Ferrari memakai konsep aerodinamika yang berlawanan dengan Mercedes.

"Kupikir kami sudah kalah tahun lalu ketika mendesain mobil itu," kata Binotto dilansir GridOto.com dari Planet F1, Kamis (5/12/2019).

(Baca Juga: Ini Sirkuit dengan Penonton Paling Banyak di MotoGP 2019)

"Karena pada akhirnya kami tidak kompetitif sejak awal musim. Dan ada alasan dari itu. Desain kami tidak sebaik dari rival utama kami," sambung Binotto.

Dibanding musim 2018, Ferrari memang gagal bersaing dengan Mercedes.

Bahkan, Red Bull dengan mesin Honda-nya bisa dengan mudah melibas mobil Ferrari.

Meski punya top speed yang bagus saat trek lurus, konsep aerodinamika yang salah membuat kecepatan mobil Ferrari saat berdekatan dengan mobil lain dan juga saat menikung melemah.

(Baca Juga: Ini Bocoran Beberapa Peraturan di F1 untuk Tahun 2020 dan 2021)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bukan Cuma Sopir, Pemilik Truk dan Mekanik Wajib Bertanggung Jawab Saat Kecelakaan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa