Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Perlu Cairan Tambahan, Wiper Ini Dilengkapi Bahan Kimia, Bikin Kaca Tetap Jernih Saat Hujan

Panji Nugraha - Kamis, 5 Desember 2019 | 07:20 WIB
Effek water repelllent terlihat di kaca bagian kanan. Kaca tetap jernih, meskipun saat diperagakan terus diguyur air
Panji Nugraha
Effek water repelllent terlihat di kaca bagian kanan. Kaca tetap jernih, meskipun saat diperagakan terus diguyur air

GridOto.com - Untuk membuat kaca tetap jernih saat hujan, biasanya pengguna mobil menggunakan cairan kimia yang dijual di salon mobil atau toko aksesori, agar air hujan mudah turun.

Tetapi ada wiper yang menjaga kaca tetap jernih saat hujan tanpa memerlukan cairan tambahan.

Seperti yang dipamerkan oleh The Mita Company Ltd lewat mereknya Mita Rubber yang bermarkas di Tokyo, Jepang saat ikut di event Automechanika Shanghai 2019 (3-6/12).

Mita Rubber memproduksi wiper kaca yang memberi efek water repellent setelah digunakan.

(Baca Juga: Ini Keunggulan Karet Wiper PIAA yang Enggak Dimiliki Karet Wiper Lain)

Super Silicone Rubber wiper yang diberi zat kimia tambahan
Panji Nugraha
Super Silicone Rubber wiper yang diberi zat kimia tambahan

Sehingga air yang hinggap di kaca depan mobil saat hujan, akan membentuk seperti bola layaknya air di daun talas dan lewat dengan mudah, sehingga kaca akan tetap jernih.

Bahkan, kaca tetap jernih tanpa wiper blade dinyalakan seperti yang mereka peragakan.

"Di Super Silicone Wiper Blade yang kami punya, memiliki kandungan kimia tambahan yang membuat effek water repellent lebih bagus dibanding merek lain," jelas Jinichiro Sumiyoshi, Product Development and Quality Control Mita Rubber.

"Sehingga anda tidak usah menggunakan cairan kimia tambahan ketika kaca anda ingin selalu jernih saat hujan," promosi Jinichiro.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jalin Kerjasama, EV Dari Indomobil Siap Wara-Wiri Dengan PLN Icon Plus

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa