Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Cuma Kepolisian Dubai Yang Pesan Tesla CyberTruck , Kota Ini Juga Ikut-ikutan!

Gayuh Satriyo Wibowo - Rabu, 4 Desember 2019 | 21:39 WIB
Desain Tesla CyberTruck Kepolisian Ciudad Valles
Desain Tesla CyberTruck Kepolisian Ciudad Valles

GridOto.com - CyberTruck merupakan mobil double cabin dengan motor listrik yang diperkenalkan Tesla beberapa waktu lalu.

Bentuknya yang boxy dan mirip 'kardus' ini mencuri perhatian banyak pihak tak luput pihak kepolisian di beberapa negara.

Setelah beberapa waktu lalu Kepolisian Dubai memesan Tesla CyberTruck sebagai mobil polisi, kini Ciudad Valles salah satu kota di Mexico ikut menyusul.

Dilansir dari Elimparcial.com, San Luis Potosí, Walikota Ciudad Valles mengaku bahwa ia telah memesan 15 unit CyberTruck.

(Baca Juga: Bentuknya Kocak Kayak Kardus, Pikap Listrik Tesla CyberTruck Bakal Jadi Mobil Polisi?)

Saking seriusnya, ia pun berencana mengirimkan foto render desain CyberTruck ala mereka sendiri.

"Kami membuat desainnya dan saya akan mengirimkannya ke Elon Musk. Siapa tahu mereka (Tesla) akan memberikan diskon," ujarnya dilansir dari Elimparcial.com.

San Luis menambahkan dari 15 unit CyberTruck yang dipesannya, akan ada dua tipe yang diambil.

Ada 10 unit CyberTruck dengan tipe dual motor dan 5 lagi dengan tipe tri-motor.

(Baca Juga: Cybertruck, Pikap Listrik Pertama Tesla yang Punya Tenaga Gahar)

Tesla memang sudah membuka pemesanan CyberTruck secara umum.

Hanya dibutuhkan $100 atau yang setara dengan Rp 1,4 juta saja untuk membooking double cabin bermotor listrik ini. (Kurs $1=Rp 14.100)

Namun untuk saat produksi Tesla CyberTruck belum bisa dibilang rampung.

Sang CEO, Elon Musk mengatakan CyberTruck ditarget akan dapat mengaspal pada 2021.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : Elimparcial.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa