GridOto.com - Chevrolet Spin merupakan MPV yang harga bekasnya cukup menarik.
MPV yang punya dua pilihan mesin yakni bensin dan diesel ini sudah bisa didapatkan dengan dana di bawah Rp 100 juta.
Berdasarkan pantauan tim kami dari sejumlah pedagang mobil bekas area Jakarta dan sekitarnya, dengan data terakhir yang dikumpulkan pada 3 Desember 2019 Spin termurah ada di angka Rp 80 juta.
Harga tersebut adalah untuk Chevrolet Spin 1.2 LT M/T yang bermesin bensin lansiran 2013.
(Baca Juga: Harga Suzuki Mega Carry Bekas Mulai Rp 75 Juta, Ini Daftar Harga Lengkapnya)
Sementara untuk pilihan mesin diesel pada tipe 1.3 LTZ M/T lansiran 2013 harganya Rp 100 juta.
Jika ingin Spin bermesin bensin versi 1.500 cc, Spin tipe 1.5 LTZ A/T ada seharga Rp 95 juta.
Chevrolet Spin bekas dengan harga termahal berdasarkan data kami adalah untuk Spin Activ A/T lansiran 2015 seharga Rp 135 juta.
Untuk daftar harga bekas Chevrolet Spin selengkapnya bisa disimak di sini.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR