GridOto.com - Honda Automobile Co., Ltd. Thailand secara resmi memperkenalkan generasi ke-lima All New Honda City di Bangkok, Thailand pada Senin (25/11).
Honda City ini akan membawa desain baru yang lebih futuristik.
Selain desain unsur yang lebih mencolok ternyata ada di balik kap.
Melansir situs resmi Honda Global.honda, City generasi terbaru ini akan menggunakan mesin yang lebih kecil dari sebelumnya.
(Baca Juga: All New Honda City 2020 Siap Meluncur di Negara Tetangga, Bakal Ada Varian RS-Nya Nih!)
Nantinya City akan menggunakan mesin baru 1.000 cc DOHC 3 silinder, 12 valve, VTEC Turbo.
Meski kecil, mesin tersebut diklaim menawarkan performa layaknya mesin 1.500 cc dan torsi yang tak kalah dari mesin 1.800 cc.
Masa sih? Pihak Honda mengklaim mesin 1.000 cc tersebut dapat mengeluarkan power hingga 122 PS atau 120 daya kuda pada 5.500 rpm.
Memang jika dibandingkan dengan Honda City generasi ke-4 yang menggunakan mesin 1.500 cc ada sedikit peningkatan.
(Baca Juga: Cari City Car Murah? Harga Datsun GO Panca Bekas Mulai Rp 60 Juta)
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | global.honda |
KOMENTAR