Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Oli Mesin Gulf 5W-30 Kuat Sampai 10.000 Km, Begini Pengujiannya

Ryan Fasha - Jumat, 29 November 2019 | 08:08 WIB
Oli terbaru dari PT Gulf Oil Lubricant Indonesia
ryan/gridoto.com
Oli terbaru dari PT Gulf Oil Lubricant Indonesia

GridOto.com - PT Gulf Oil Lubricant Indonesia (PT GOLI) baru pada Kamis (28/11) mengeluarkan produk oli terbaru untuk mobil mesin bensin yakni Gulf Ultrasynth X 5W-30 SN ECO.

Oli terbaru yang sudah memenuhi API service SN dan ILSAC GF-5 ini diklaim cocok digunakan untuk city car atau LCGC.

Dengan viskositas 5W-30 yang cenderung cair, Gulf juga sudah melakukan pengujian dan hasilnya bisa mencapai 10.000 kilometer lebih.

Hal ini disampaikan oleh Davy Lansoen Tjoman, Automotive National Sales Manager PT GOLI yang menyebutkan bahwa oli ini bisa bertahan lebih dari 10.000 kilometer.

"Oli ini cocok untuk mesin mobil yang dipergunakan di perkotaan yang syarat akan jalanan macet dan stop and go dan oli ini bisa tahan di suhu tinggi," ucap Davy.

Gulf Ultrasynth X 5W-30 SN ECO diformulasikan untuk mobil perkotaan
ryan/gridoto.com
Gulf Ultrasynth X 5W-30 SN ECO diformulasikan untuk mobil perkotaan

(Baca Juga: Ini Cara Memperbaiki Oli Mesin Masuk ke Lubang Busi di Nissan Livina)

Dalam pengujian, Davy menjelaskan bahwa oli Gulf ini dilakukan pengetesan laboratorium untuk mengetahui hasil dari oli yang sudah dipakai selama 10.000 kilometer.

"Untuk pengujiannya digunakan pada mobil Toyota Kijang Innova bensin dan dipergunakan di dalam kota dengan bahan bakar Pertamax RON 92," tambahnya.

"Setelah 10.0000 kilometer saat dites laboratorium penurunan performa oli enggak begitu jauh atau masih layak digunakan," sebutnya.

Hal ini menandakan bahwa oli bisa melumasi dengan baik tanpa takut dipergunakan dalam jangka waktu yang lama.

Selain itu juga soal penguapan, Gulf Ultrasynth X 5W-30 SN ECO hanya berkurang sekitar 10% saja.

Diklaim bisa dipakai hingga 10.000 kilometer
ryan/gridoto.com
Diklaim bisa dipakai hingga 10.000 kilometer

(Baca Juga: Cuaca Panas Landa Indonesia, Apa Dampaknya pada Oli Mesin Mobil)

"Karena sangat wajar oli akan menguap saat dipergunakan, namun penguapan oli Gulf masih dalam batasan normal," beber Davy.

Untuk harga, Gulf Ultrasynth X 5W-30 SN ECO dijual Rp 105 ribu untuk kemasan botol 1 liter.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Aion V Resmi Launching di GJAW 2024, Harga Enggak Sampai Rp 500 Juta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa