Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Datsun GO Tipe Ini Ludes, Tipe Lain Siap Jadi Incaran. Segini Harganya di Jawa Tengah!

Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 26 November 2019 | 19:10 WIB
Datsun GO Panca laris manis di Solo, Jawa Tengah
Gayuh Satriyo Wibowo
Datsun GO Panca laris manis di Solo, Jawa Tengah

GridOto.com - Sebelumnya, berhembus kabar Datsun akan menghentikan produksinya di Indonesia pada 2020 nanti.

Mendengar kabar tersebut, GridOto.com pun coba menyambangi salah satu dealernya yang berada di Solo, Jawa Tengah.

Sales Indomobil Nissan Datsun Solo, Ayu Solikhah membeberkan ketersediaan unit dari Datsun Go Panca untuk Kota Solo.

Namun, ia menjelaskan tidak semua tipe Datsun GO Panca tersedia unitnya.

(Baca Juga: Datsun GO dan GO+ Kena Diskon Rp 10 Juta!)

Ilustrasi Datsun GO laris di Solo
Gayuh Satriyo Wibowo
Ilustrasi Datsun GO laris di Solo

Pasalnya Datsun GO Panca untuk tipe tertentu sudah habis sejak Agustus 2019 lalu.

"Yang habis itu Datsun Go Panca tipe D, tipe paling rendah. Karena paling laris jadi habis duluan" tuturnya GridOto.com, Kamis (21/11/2019).

Ayu pun menjelaskan, harga menjadi faktor utama pendompleng larisnya Datsun GO Panca.

"Kebanyakan Datsun yang paling laku yang tipe D karena harganya Rp 119,5 juta," tambah Sales Datsun tersebut.

(Baca Juga: Cari City Car Murah? Harga Datsun GO Panca Bekas Mulai Rp 60 Juta)

Datsun Go selain membawa embel-embel LCGC yang membuatnya murah, keiritan mobil ini menjadi penilaian tersendiri.

Hal tersebut karena Datsun GO Panca mengusung mesin 1.198 cc tiga silinder yang irit.

Berikut daftar harga Datsun GO Panca di wilayah Solo, OTR Jawa Tengah per November 2019.

Model Tipe Harga
Datsun GO Panca D 1.2 M/T Rp 119.500.000
  A 1.2 M/T Rp 128.000.000
  T 1.2 M/T Rp 139.000.000
  T Active M/T Rp 143.000.000
  A 1.2 CVT Rp 145.000.000
  T 1.2 CVT Rp 156.000.000
  T Active  CVT  Rp 158.500.000

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa