Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penjualannya Turun 6 Persen Tahun Ini, Toyota Justru Bersyukur. Kok Bisa?

Naufal Shafly - Senin, 25 November 2019 | 19:55 WIB
Ilustrasi penjualan Toyota di dealer
Fernando Lumowa / Tribun Manado
Ilustrasi penjualan Toyota di dealer

GridOto.com - Toyota memperkirakan penjualan mereka hingga penghujung tahun 2019 ini mengalami penurunan.

Selama periode Januari hingga Oktober 2019, penjualan secara wholesales (distribusi dari pabrik ke dealer) PT Toyota-Astra Motor (TAM) sebanyak 276.657 unit.

Angka tersebut mengalami penurunan sebesar 6 persen, ketimbang periode yang sama tahun lalu.

Anton Jimmi Suwandy, selaku Direktur Marketing TAM menyebut penurunan tersebut akan terjadi hingga akhir 2019.

(Baca Juga: Update Harga Toyota Avanza dan Veloz Baru November 2019, Termurah Rp 188 Jutaan!)

"Sampai akhir tahun saya rasa kalau tren market-nya seperti ini, ya akan turun juga. Kalau prediksi kami sih turunnya sekitar 5-6 persen dibanding tahun lalu," ucap Anton (25/11/2019).

Meski begitu, Anton mengaku bersyukur penurunan Toyota tidak sebesar market secara keseluruhan.

Sebagai gambaran, market otomotif tahun ini turun sebesar 11,8 persen ketimbang periode yang sama tahun lalu.

Pria berkacamata ini mengatakan, ada beberapa model yang penjualannya meningkat ketimbang tahun lalu.

(Baca Juga: Pasar Otomotif Tahun 2019 Lesu, Toyota Andalkan Penjualan Avanza)

Model tersebut adalah Toyota Avanza dan Toyota Rush.

"Toyota Rush model sebelumnya penjualnnya per-bulan sekitar 2.000 unit, setelah kami lakukan full model change di awal tahun 2018, penjualannya terus membaik hingga 5.000 unit per-bulan," ucap Anton.

Pun demikian dengan Toyota Avanza, yang berhasil membukukan wholesales sebanyak 62.500 unit, tumbuh sekitar 8,9 persen dari tahun lalu.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Atap HiAce DayTrans Gepeng di Tol Cisumdawu, Petaka Sopir Lalai

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa