Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Segini Kisaran Harga Suzuki RC Sprinter 2-Tak, Buyut Satria F150!

Naufal Nur Aziz Effendi - Sabtu, 23 November 2019 | 19:30 WIB
Suzuki RC Sprinter
Olx.co.id/Elmoto
Suzuki RC Sprinter

GridOto.com - Sekarang ini, motor-motor bermesin 2-tak lagi naik daun dan banyak dicari lho.

Kebanyakan orang membeli motor 2-tak tersebut untuk dikoleksi, ada juga yang membeli untuk bernostalgia.

Salah satu motor 2-tak yang unik pada zamannya adalah Suzuki RC Sprinter, merupakan motor 'ayam jago' pertama di Indonesia.

Motor ini diluncurkan pada 1988, tidak lama setelah itu hadir Yamaha Champ yang jadi rivalnya.

(Baca Juga: Kisaran Harga Suzuki RGR150, Obat Ganteng Anak 90-an, Tembus Rp 50 Juta!)

Suzuki RC Sprinter dibekali dengan mesin 2-tak berkapasitas 99,6 cc (100cc) berpendingin udara.

Tenaga yang dihasilkan sebesar 9,5 dk dengan torsi 11,27 Nm.

Kapasitas tangki bahan bakar mencapai 4,5 liter dengan oli samping 1,2 liter.

Suspensi depan teleskopik dan belakang menggunakan dual shock.

Sedangkan untuk pengeremannya masih mengandalkan teromol depan belakang.

(Baca Juga: Segini Kisaran Harga Yamaha RX-King, Ada yang Sampai Rp 75 Juta, Eh Paling Murahnya Rp 5 Jutaan)

Oiya, Suzuki RC Sprinter bisa jadi buyut dari Suzuki Satria F150 lho, soalnya sama-sama mengusung gaya ayam jago, atau motor bebek double triple trees.

Karena populasinya sedikit, tak heran motor ini jadi buruan para kolektor.

GridOto.com mencoba mencari tahu harga Suzuki RC Sprinter lewat Facebook Marketplace.

Hasilnya bikin kaget sob! Suzuki RC Sprinter keluaran 1989 yang terlihat masih sangat mulus ini dihargai Rp 15 juta.

Harga Suzuki RC Spiter di Facebook Marketplace
Facebook
Harga Suzuki RC Spiter di Facebook Marketplace

Dari keterangan akun Rey Andika, kondisi kelistrikan RC Sprinter ini masih hidup, mesin normal, dan oli samping dipisah.

Surat-suratnya pun lengkap, minusnya hanya pajaknya yang mati.

Nah bagaimana sob, tertarik sama Suzuki RC Sprinter yang satu ini?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Untuk Liburan Tahun Baru, Harga Mobil Bekas Daihatsu Sigra Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa