Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GridOto Award 2019

GridOto Award 2019: Wuling Almaz Dinobatkan Medium SUV Terbaik

Aries Aditya Putra - Rabu, 20 November 2019 | 21:56 WIB
Wuling Almaz
Agus Salim
Wuling Almaz

 

GridOto.com - Medium SUV merupakan kelas yang cukup panas tahun ini di ajang GridOto Award 2019.

Sebab mobil-mobil yang dinilai memang sudah banyak lebih dulu dikenal di pasaran, meskipun juga ada yang baru.

Sebut saja sang juara bertahan Mazda CX-5, Honda CR-V lalu ada Wuling Almaz dan rival terdekatnya DFSK Glory 580 hingga Jeep Compass.

Namun kali ini Wuling Almaz berhasil menjadi yang terbaik dalam gelaran GridOto Award 2019 di kelas Medium SUV.

(Baca Juga: Selamat! Wuling Almaz Sabet Penghargaan Car of The Year GridOto Award 2019)

Wuling Almaz dilengkapi fitur Wuling Link
Agus Salim
Wuling Almaz dilengkapi fitur Wuling Link

Salah satu alasan Almaz jadi yang terbaik di kelasnya tentu soal penilaian value for money.

Wuling Almaz termahal dijual dengan harga Rp 338,8 juta dan itu tidak bisa dikejar oleh rival lainnya merek asal Jepang.

Tapi, dengan harga yang jauh dari merek Jepang itu, Almaz banyak menawarkan kelebihan.

Misalnya saja fitur yang lengkap, panoramic roof, Wuling Link, voice command berbahasa Indonesia, keyless entry, hingga parking brake electric.

Performanya juga bisa diandalkan, mengusung mesin 4 silinder turbo kapasitas 1.451 cc ini mampu hasilkan tenaga 140 dk dan torsi 250 Nm. Akselerasi dari 0-100 km/jam tuntas dalam waktu 10 detik.

Soal kenyamanan berkendara juga patut kami apresiasi, bantingan suspensi Almaz tergolong nyaman di kelasnya.

Tak heran jika Almaz menjadi yang terbaik di kelas Medium SUV, bahkan mobil ini juga menjadi Car of The Year dalam ajang GridOto Award 2019.

Tes lengkap dari Wuling Almaz bisa lihat video di bawah:

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Siap-siap Mudik Nataru, Ini Daftar Harga Sewa Avanza, Innova Sampai Brio

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa