GridOto.com - Kelas Low MPV tahun ini sebetulnya ada sedikit perbedaan dibanding sebelumnya.
Makin banyaknya model mobil membuat kami harus menyesuaikan dengan pasar yang ada.
Jika sebelumnya Low MPV adalah kelasnya Toyota Veloz, Honda Mobilio, Nissan Livina, atau Mitsubishi Xpander, sekarang kelas ini ditempati oleh Toyota Calya, Datsun Cross, Datsun Go+ Panca, Renault Triber, dan Daihatsu Sigra.
Sementara Toyota Veloz dan kawan-kawan beralih ke kelas Compact MPV.
Terdapat dua nominator di segmen ini, Toyota Calya dan Datsun Cross.
Toyota Calya mampu memberi perlawanan sengit, apalagi baru-baru ini mengalami perubahan minor lewat penambahan fitur lampu LED serta head unit layar sentuh.
(Baca Juga: Harga Toyota Calya Bekas Lansiran 2016 Cuma Rp 90 Juta, Simak Pricelist Lengkapnya)
Tak hanya itu, jika dibanding Datsun Cross, Calya memang sudah unggul dari sisi fitur, sebut saja seatbelt 3 titik yang ada untuk semua penumpang.
Pun begitu dari sisi akomodasi, Calya lebih fleksibel terutama untuk penumpang di baris ketiga.
Dan yang tidak kalah penting tentu dari sisi kepraktisan, tempat penyimpanan Calya lebih banyak dibanding Cross.
Lalu juga soal harga, Calya diuntungkan karena masuk dalam program LCGC yang membuat harga jualnya jadi lebih murah.
Sehingga wajar kalau Toyota Calya didaulat sebagai Low MPV terbaik dalam ajang GridOto Award 2019.
Ulasan video Toyota Calya terbaru simak video ini:
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR