Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Desember 2019 Isuzu Traga Akan 'Dikapalkan' ke Sejumlah Negara ASEAN

Naufal Shafly - Senin, 18 November 2019 | 13:02 WIB
Ilustrasi Isuzu Traga
Aryo/Otomotifnet
Ilustrasi Isuzu Traga

GridOto.com - PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) memastikan akan mengekspor produknya, Isuzu Traga.

Meski belum mau mengumumkan negara tujuan dan jumlah ekspornya, tetapi Isuzu menyebut Traga akan diekspor ke sejumlah negara ASEAN.

"Ekspor ini rencanaya akhir tahun ini, Desember akan kami umumkan. Kalau negara penerimanya sih sudah fix semua, di kawasan Asean. Tapi nanti lah akan kami umumkan," ucap Rahmat Samulo, Direktur Marketing IAMI.

Menurutnya, ekspor ini penting bagi kelangsungan bisnis Isuzu di Indonesia.

(Baca Juga: Isuzu Tetap Sasar Pembeli Borongan Meski Jualan Mobil Penumpang, Ini Alasannya)

Bukan hanya dari segi pendapatan, tapi juga dari sisi kualitas produk Isuzu.

"Sebenarnya yang penting bukan ekspornya, tapi kualitasnya. Artinya produk yang dihasilkan Isuzu bukan hanya fasilitas dalam negeri, tapi juga kualitas dunia," ucapnya.

Oleh karena itu, Rahmat mengatakan pihaknya akan terus menjaga kualitas produknya, agar ekspor dapat terjaga.

"Tahun depan kami ingin pastikan ekspor kami terjaga dengan baik. Karena ekspor kan secara level satu tingkat lebih tinggi dari domestik," tuturnya.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Begini Cara Mudah Mengatasi Cat Mobil Warna Putih yang Menguning

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa