Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yusril Ihza Mahendra Hadir di Final Yamaha Cup Race 2019, Malah Ikut Balapan Juga Sob

Harun Rasyid - Minggu, 17 November 2019 | 16:25 WIB
Final Yamaha Cup Race 2019 Tasikmalaya, Jabar.
Harun
Final Yamaha Cup Race 2019 Tasikmalaya, Jabar.

GridOto.com - Babak Final Yamaha Cup Race (YCR) 2019 di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya melombakan beberapa kelas utama yang bergengsi.

Kelas utama dalam Final YCR 2019 antara lain YCR 1 Moped 4T 150 cc Expert, YCR 2 4T Moped 150 cc Novice dan YCR 3 Moped 4T 150 cc Rookie.

Ternyata dalam Final YCR 2019 ini, Yusril Ihza Mahendra turut hadir dan tidak tanggung-tanggung ia juga turun langsung ke lintasan untuk membalap.

Tapi Yusril Ihza Mahendra yang ini bukan orang yang kita kenal sebagai politikus atau pakar hukum tata negara di Indonesia.

(Baca Juga: Resmi Dibuka, 14 Kelas Bertarung di Final Yamaha Cup Race 2019! Ada Balap RX-King Juga)

Ia memang adalah pembalap Novice yang merupakan finalis YCR 2019 asal Sulawesi yang turun di kelas balap YCR 2.

Yusril Ihza Mahendra sendiri dalam race day kali ini berhasil meraih podium ke-3 setelah start dari posisi 6.

Yusril Ihza Mahendra, pembalap kelas Novice di Final Yamaha Cup Race 2019
Harun
Yusril Ihza Mahendra, pembalap kelas Novice di Final Yamaha Cup Race 2019


Kepada GridOto.com ia berkata bisa tampil di final YCR 2019 karena performa baiknya.

"Saya bisa tampil di final karena meraih posisi 1 di YCR di Sulawesi dan untuk tahun ini saya sudah ikut balapan YCR sudah dua kali," kata pembalap berumur 18 tahun tersebut.

(Baca Juga: Jadi Pembalap Wanita Satu-satunya di Aerox Fun Race, Lis Ariska Tak Gentar)

Yusril mengatakan, ia bisa meraih podium karena settingan motornya pas dan sudah mulai terbiasa dengan trek di Sirkuit Bukit Peusar.

"Tadi start dari posisi 6 karena di kualifikasi settingan motornya belum maksimal, terus saya juga belum hafal line di sirkuitnya. Tapi di race day kondisi motor lebih baik," ujar Yusril yang berasal dari tim IRS Disconnect Samudra HTS Kolaka.

Yusril berharap performanya di Yamaha Cup Race bisa lebih baik lagi di tahun depan.

 

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lapor Istri Dulu, Kalau Pajak Jadi Naik Harga Mobil Baru Jadi Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa