Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Epo, Motor Mini Klasik Tahun '70-an Yang Bentuk Rangkanya Unik!

Gayuh Satriyo Wibowo - Jumat, 15 November 2019 | 21:50 WIB
Suzuki Epo, motor mini yang bentuk rangkanya unik
Gayuh Satriyo GridOto
Suzuki Epo, motor mini yang bentuk rangkanya unik

GridOto.com - Mungkin belum banyak yang tahu kalau Suzuki pernah mengeluarkan motor mini yang diberi nama Epo.

Suzuki Epo diluncurkan untuk pasar di Jepang atau sering dikenal dengan sebutan JDM (Japanese Domestic Martket) pada 1979.

Dari motor mini yang lahirnya saat itu ingin menggeser pasar Honda Monkey ini, ada beberapa hal yang unik.

Salah satunya adalah bentuk rangkanya yang oval.

(Baca Juga: Nemu Suzuki Epo di Boyolali, Motor Mini Yang Lahir Buat Saingi Pamor Honda Monkey)

Bentuk rangka Suzuki Epo bagiakn depan yang membulat
Gayuh Satriyo GridOto
Bentuk rangka Suzuki Epo bagiakn depan yang membulat

Selain berbentuk oval, rangka bagian atas motor ini juga mendatar.

Tak seperti kebanyakan motor zaman sekarang yang agak menyudut di bagian tengahnya.

"Mungkin mirip rangka Suzuki Stinger," ujar Agus Tri Nugroho sang owner Suzuki Epo kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.

Namun bentuknya yang oval tentu berbeda dengan milik Suzuki Stinger.

(Baca Juga: Motor Mini dari Honda Bukan Cuma Monkey! Komunitas Monic's PamerkanMotor Ini di Burnout 2019 )

Dari yang GridOto.com intip sih bahan yang digunakan tebilang sangat tebal.

Hal tersebut terasa dengan bobot motor ini yang mencapai kurang lebih 64 kg.

"Sama dorong Honda Win menurut saya sih lebih berat dorong ini (Suzuki Epo)," tutur Agus.

Suzuki Epo sudah menggunakan per keong di bagian depan dan belakangnya untuk menyangga rangkanya.

Rangka belakang Suzuki Epo yang oval disangga dengan suspensi per keong
Gayuh Satriyo GridOto
Rangka belakang Suzuki Epo yang oval disangga dengan suspensi per keong

(Baca Juga: Jajal Yamaha Malic, Si Matik Mini Dengan Gardan. Bingung Nyari Indikator Bensinnya di Mana)

Motor mini besutan Suzuki ini mengandalkan mesin dua tak 50 cc dengan satu silinder.

Dari mesin tersebut menyembur power sebesar 3,8 daya kuda dengan torsi 4,4 Nm di putaran 5.500 rpm.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa