Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lebih Aerodinamis, Helm X-Lite X-803 RS Bakal Dijual di Indonesia Tahun Depan

Harry - Jumat, 15 November 2019 | 19:22 WIB
09,Danilo Petrucci,Mission Winnow Ducati Team,Ducati,MotoGP,X-lite,Rev'IT!FormaBoots,
09,Danilo Petrucci,Mission Winnow Ducati Team,Ducati,MotoGP,X-lite,Rev'IT!FormaBoots,

GridOto.com-Balap MotoGP dan World Superbike bisa dibilang sebagai ajang tertinggi balap motor dunia, dan jadi tempat riset perlengkapan berkendara.

Salah satunya adalah helm, yang tren bentuknya jadi semakin aerodinamis dengan penambahan spoiler yang juga membuat bentuknya lebih sporty.

(Baca Juga: Jualan Helm Nolan N70-2X Laris Gara-Gara Honda ADV150, Kok Bisa?)

X-Lite sebagai merek helm asal Italia menghadirkan varian baru yakni X-803 RS, dengan tambahan spoiler transparan pada bagian belakang.

"Basis helmnya X-lite X-803 tapi dengan tambahan spoiler ini, jadi dibuat varian baru X-803 RS," ujar Avant Tjen, General Manager PT Prakarsa Abadi Sentosa (PAS) beberapa waktu lalu.

Beberapa grafis replica di helm X-Lite X-803 RS
Nolan
Beberapa grafis replica di helm X-Lite X-803 RS

Awalnya helm ini enggak ada niatan untuk dijual bebas, dan hanya digunakan oleh rider-rider yang disupport Nolan Group pada balap MotoGP dan World Superbike.

"Ya kita sedikit paksa untuk dibuat versi produksi massalnya, karena bentuk helmnya tuh keren banget," sambung Avant saat bertandang ke kantor GridOto.com.

Helm berbahan ultra carbon ini ditambahkan komponen spoiler yang disebut Racetrack Aerodinamic Spoiler (RAS). Helm ini juga memiliki fitur Liner Positionong Control (LPC).

Fitur lainnya yakni adanya Nolan Emergency Release System (NERS), Racing Air Flow (RAF), cheekpad dan interior yang bisa dilepas dan punya 3 ukuran batok dengan bobot yang ringan.

(Baca Juga: Helm Terbaru Nolan Ini Keren Banget, Bisa Jadi 8 Jenis Helm Lo!)

Setiap pembelian juga sudah dilengkapi dengan visor dark green, pinlock dan extra nose guard loh, mantap bangetkan?

Yang menarik, helm ini bakal masuk kepasar Indonesia pada awal tahun 2020 mendatang lewat PT PAS yang merupakan distributor X-lite di Indonesia.

Harga helm dengan embos logo SNI ini bakal dijual direntang Rp 8 juta sampai Rp 9 juta, juga tersedia livery replica pembalap ternama seperti Casey Stoner, Alex Rins, Chaz Davies dan lainnya.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Karena Hal Ini Komstir Motor Kalian Rawan Jebol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa