Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Valentino Rossi Tak Hadir di Jumpa Pers Perpisahan Jorge Lorenzo, Ternyata Ini Alasannya!

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 15 November 2019 | 17:05 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi
MOTOGP.COM
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi

GridOto.com - Jorge Lorenzo sudah mengumumkan keputusannya pensiun dari MotoGP setelah musim 2019 berakhrir.

Lorenzo mengumumkan hal ini ditemani bos Dorna Sport, Carmelo Ezpelata, dalam press conference spesial jelang MotoGP Valencia.

Konferensi pers ini dihadiri oleh banyak orang, ada jurnalis, beberapa bos tim, mantan mekanik, dan pembalap-pembalap MotoGP serta beberapa dari kelas Moto2 dan Moto3.

Dari pembalap kelas MotoGP, terlihat ada sang rekan, Marc Marquez, lalu ada mantan rekan sekaligus rivalnya, Andrea Dovizioso, Alex Rins, Francesco Bagnaia, Hafizh Syahrin, dan beberapa nama lainnya.

(Baca Juga: Jorge Lorenzo Ungkap Momen Terbaik, Termasuk Kontroversi dengan Valentino Rossi dan Marc Marquez)

Sebelum konferensi pers memang ada undangan terbuka untuk semua media dan juga pembalap MotoGP.

Tapi, tidak ada Valentino Rossi, sang rival, sang pesaing, sang mantan rekan tim di Yamaha selama 7 musim.

Ada apa kok figur sepenting dan setenar Valentino Rossi tidak menghadiri perpisahan Lorenzo.

"Aku mendengar soal konferensi pers itu, aku sedang sibuk, tapi aku tidak tahu jika ada pembalap lain yang hadir," kata Rossi dilansir GridOto.com dari Paddock-GP.com.

"Aku juga tidak tahu ada undangan. Aku tidak tahu. Tapi aku bisa ketemu dia kapan saja dan menyapanya," tegas The Doctor.

Rossi juga mengenang beberapa momen bersama X-Fuera.

"Kami punya beberapa momen bagus dan buruk bersama, hubungan kami naik turun. Aku ingat 2015," sambungnya.

"Tapi dia adalah rekan yang hebat dan selalu jadi motivasi untukku," tegas Rossi.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Paddock-GP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa