Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sering Dipakai Balap, Ternyata Ini Fungsi Tabung Induksi di Motor

Muhammad Farhan - Rabu, 13 November 2019 | 10:40 WIB
Ilustrasi tabung hawa di motor balap
bukalapak
Ilustrasi tabung hawa di motor balap

GridOto.com - Sering dipakai dan dijumpai di berbagai motor balap, ternyata ini fungsi dari perangkat tabung induksi atau tabung hawa di motor.

Secara tampilan, bentuknya menyerupai tabung dengan bahan besi atau stainless steel yang terhubung dengan slang ke area mesin.

Bukan cuma buat gaya racing look, tabung induksi ternyata memiliki beragam fungsi yang meringankan kerja mesin motor saat dipakai balap.

"Secara umum gunanya membantu pelepasan panas mesin motor, terutama buat yang masih berpendingin udara atau pasif," jelas Agus, perwakilan dari CLD Racing di Ciledug, Tangerang.

(Baca Juga: Ini Panduan Sederhana Buat yang Ingin Ganti Roller Di CVT Motor Matic)

Hal ini menjelaskan alasan mengapa tabung induksi banyak terpasang di motor matic dan bebek dalam event drag atau road race.

Meskipun demikian, tabung induksi bisa dan sah saja dipakai di mesin yang dilengkapi oil cooler ataupun radiator.

Ilustrasi tabung hawa keluaran CLD Racing
bukalapak
Ilustrasi tabung hawa keluaran CLD Racing

"Untuk salurannya, terhubung ke lubang tutup oli, tutup rantai keteng, tutup klep atau lubang di mesin bagian lain kalau diperlukan," lengkapnya.

Selain membantu pelepasan hawa panas di dalam mesin, tabung induksi juga berfungsi menampung dan menyalurkan oli mesin yang ikut menguap.

(Baca Juga: Sudah Masuk Musim Hujan, Jok Motor Jangan Dibiarkan Seperti Ini)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa