Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kisah Jalan Riau di Bandung, Dari Zaman Belanda Sudah Jadi Daerah Elit

Ditta Aditya Pratama - Selasa, 12 November 2019 | 10:36 WIB
Jalan Riau Bandung (Riouwstraat) tahun 1920
Bandung Tempo Doeloe / www.facebook.com/virginiadhewajani
Jalan Riau Bandung (Riouwstraat) tahun 1920

GridOto.com - Kisah sohor jalan Riau di Bandung yang sekarang jadi bernama jalan L.L RE Martadinata memang sudah dari zaman Belanda dulu.

Kalau sekarang jalan Riau jadi ramai sebagai tempat nongkrong anak muda dengan berbagai restoran dan kafenya, ternyata dari abad lalu pun sudah ramai oleh meneer dan noni Belanda.

Tapi belum banyak yang tahu kalau Jalan Riau ternyata memiliki sejarah yang panjang.

Panjang Jalan Riau sekitar 3 kilometer, mulai dari perempatan Jalan Jendral Ahmad Yani hingga perpotongan Jalan Wastu Kencana.

(Baca Juga: Trase Jalan Tol Bandung-Garut-Tasik Sudah Jelas, Pemprov Jabar Diminta Siapkan Anggaran)

Pada masa pemerintahan Kolonial Hindia Belanda, sekitar abad ke-19, Jalan Riau menjadi satu di antara tempat bersejarah.

Jalan ini dulunya dikenal dengan nama Riouwstraat yang juga pernah menjadi tempat aktivitas kelompok elit Eropa.

Dulunya, Jalan Riau dibangun menjadu sebuah perumahan elite untuk orang-orang Eropa.

Kawasan kegiatan bangsa Eropa tersebut dulunya disebut Europese Zakenwijk.

Jalan Riau tahun 1920
Bandung Tempo Doeloe / www.facebook.com/virginiadhewajani
Jalan Riau tahun 1920

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa