GridOto.com - Terjadi kecelakaan hebat pada balapan OMR Honda Jazz atau Honda Jazz Speed Challenge (HJSC) di Sirkuit Sentul, Jawa Barat pagi tadi, Minggu (10/11/2019).
Terhitung 28 mobil berkutat untuk mencari posisi melalui tikungan kedua sirkuit legendaris tersebut saat insiden terjadi.
"Masuk R2, saya lagi menahan posisi di tikungan, berusaha jaga jarak dengan mobil di depan saya," ujar Arief Hidayat, pembalap NRB Motorsport kepada GridOto.com.
Namun, saat sedang mencoba bertahan di posisi 6, Arief mengatakan bahwa mobilnya disenggol dari belakang dan melintir ke luar lintasan.
(Baca Juga: Turun di Dua Kelas Baru, Honda Racing Indonesia Siapkan Mobil Ketiga untuk Kejurnas Tahun Depan)
"Saya udah ngerem, tapi momentumnya masih ada, jadi mobil mundur lagi ke sirkuit," jelasnya.
Karena padatnya tikungan, Firmansyah atau Fino Saksono dari tim Smart S Racing yang ada dibelakangnya pun tak bisa menghindar.
"Saya coba menghindar tapi enggak keburu, tabrakan dan lanjut ditabrak dari belakang," ungkapnya kepada GridOto.com sore tadi.
Mobil milik Fino pun menghantam mobil Arief dan terguling berkali-kali sebelum akhirnya berhenti karena tertahan mobil lainnya.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | IG/@overheardracing |
KOMENTAR