Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikers Wajib Tahu! Warna Cat Ini Enggak Tahan Panas dan Cepat Pudar

Isal - Sabtu, 9 November 2019 | 10:40 WIB
Warna putih dikombinasikan dengan aksen kuning menyala
Yamaha
Warna putih dikombinasikan dengan aksen kuning menyala

GridOto.com - Saat memutuskan untuk cat ulang, pemilihan warna harus hati-hati.

Soalnya ada satu jenis warna yang enggak bisa kena panas matahari langsung terus menerus.

Kalau sering terpapar sinar matahari langsung, warna pada bodi motor jadi cepat pudar.

"Biasanya warna yang cepat pudar itu warna-warna terang atau frozen," buka Ruslan Maulana, Area Sales Manager Harapan Motor kepada GridOto.com.

(Baca Juga: Selain Melindungi, Ini Manfaat Coating Cat Doff di Motor dan Helm)

"Seperti warna-warna stabilo (warna-warna terang), pigment warnanya akan cepat pudar kalau terkena cahaya matahari," jelas pria yang akrab disapa Uchan, yang juga Person In Charge (PIC) Harapan Motor Painting Shop.

Misalnya warna hijau atau kuning stabilo lama kelamaan akan menjadi putih.

Aplikasikan Cat Dasar Atau Epoxy
Ruslan / GridOto.com
Aplikasikan Cat Dasar Atau Epoxy

"Meskipun teknik epoxy dan pernis sudah bagus, tapi kalau warna-warna cerah seperti stabilo itu enggak awet lama," jelas pria yang workshopnya berada di Jalan Citayam Raya No.11Q, Depok, Jawa Barat ini.

Nah, saat memutuskan untuk cat ulang bodi motor hindari warna-warna cerah seperti stabilo.

(Baca Juga: Ada Per CVT Baru Warna Hijau dan Hitam, Tingkat Kekerasan Juga Beda!)

Warna stabilo memang pigmen warnanya lebih cepat pudar dibandingkan warna-warna solid lainnya.

Nah, buat kalian yang terlanjut gunakan warna stabilo, sebaiknya perawatan dilakukan lebih ekstra teliti agar masa pakainya lebih lama.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa