Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lama Tidak Berganti Model, Volkswagen Akhirnya Luncurkan Golf Mk8!

Gayuh Satriyo Wibowo - Jumat, 25 Oktober 2019 | 18:05 WIB
VW Golf generasi ke-8 resmi diluncurkan
Volkswagen AG
VW Golf generasi ke-8 resmi diluncurkan

GridOto.com - Setelah ditunggu-tunggu kehadirannya, Volkswagen (VW) secara resmi meluncurkan Golf Mk8, pada Kamis (24/10/2019) waktu setempat.

Peluncuran hatchback terbaru ini dilakukan tidak jauh dari pabriknya, tepatnya di Autostadt atau 'kota otomotif' buatan VW Group ini di Wolfsburg, Jerman.

Kehadirannya secara tidak langsung menjadi seri lanjutan dari Golf Mk7, yang sudah tujuh tahun lamanya meramaikan pasar otomotif global, sejak diluncurkan pada 2012 lalu.

Klaus Bischoff, sebagai kepala desainer dari VW Golf generasi terbaru ini yang langsung mempresentasikannya.

(Baca Juga: Bakal Diperkenalkan 24 Oktober, Teaser VW Golf Mk 8 Kembali Ditebar. Sekarang Apalagi Yang Dipamerkan?)

Lalu CEO Volkswagen, Dr. Herbert Diess mengatakan, meski sudah generasi ke-8 Golf ini tetap dianggap sebagai 'mobil yang tepat di waktu yang tepat'.

"(Volkswagen) Golf adalah mobil (kelas) dunia," ujarnya dalam pidatonya saat peluncuran Golf.

CEO Volkswagen, Herbert Diess saat peluncuran Volkswagen Golf mark 8
Volkswagen AG
CEO Volkswagen, Herbert Diess saat peluncuran Volkswagen Golf mark 8

Herbert juga mengatakan, Golf yang sudah ada sejak tahun 1974 mampu menorehkan penjualan hingga lebih dari 35 juta unit.

Meski mengalami krisis minyak dan iklim tak menghalangi Golf mendapat perhatian tersendiri dalam 45 tahunnya hadir sejak generasi pertamanya.

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : Volkswagen-Newsroom.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kawasaki Ninja Tipe Ini Musuh SPBU, Pakainya Motor Listrik Harganya Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa