Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ultraspeed Racing Buka Workshop Baru di Gading Serpong, Lengkap!

Mohammad Nurul Hidayah - Kamis, 24 Oktober 2019 | 17:40 WIB
Ruang dyno tes lebih advance dibandingkan workshop sebelumnya
Nurul
Ruang dyno tes lebih advance dibandingkan workshop sebelumnya

GridOto.com - Ultraspeed Racing buka workshop baru di wilayah Gading Serpong, Tangerang.

Ini jadi workshop kedua Ultraspeed Racing setelah sebelumnya hadir di jalan Daan Mogot, Jakarta Barat.

"Workshop baru ini punya fasilitas yang lebih lengkap dibandingkan workshop kami yang sebelumnya," ucap Freddy A. Gautama, owner Ultraspeed Racing.

Di workshop terbaru ini menerima servis, upgrade dan juga menjual berbagai perlengkapan untuk motor.

(Baca Juga: Ini Ciri-cirinya Bearing Gigi Rasio Motor Matic Minta Diganti)

"Selain menerima itu, workshop di Gading Serpong ini juga saya fokuskan sebagai tempat research and development produk Ultraspeed Racing," tambah Freddy.

"Makanya alat-alat yang ada juga lebih lengkap. Seperti tempat dyno yang lebih advance, ada mesin bubut, dan rencananya saya akan siapkan mesin CNC di workshop Gading Serpong ini," yakinnya.

Opening workshop baru dihadiri perwakilan dari aRacer asal Taiwan
Nurul
Opening workshop baru dihadiri perwakilan dari aRacer asal Taiwan

Workshop Ultraspeed Racing Gading Serpong menerima berbagai pengerjaan untuk semua jenis motor.

"Semua jenis motor kami layani. Mulai motor jenis bebek, matic kecil, matic besar, sport dan moge juga kami terima," tutur Freddy yang mempercayakan pengelolaan workshop baru ke istri tercintanya.

(Baca Juga: Cuaca Panas Ekstrem, Riding Siang Hari Disarankan Pakai Visor Begini)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Konsentrasi, Mulai Tanggal Segini Akan Banyak Mobil Lawan Arah di Tol Japek dan Jagorawi

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa