GridOto.com - Astra Motor Bali resmi meluncurkan Honda ADV150 pada awal bulan Agustus 2019 kemarin bersamaan dengan acara World Premiere Riding Experience.
Meski baru diluncurkan dua bulan lalu, skutik yang pertama kali hadir di GIIAS 2019 itu sudah memperlihatkan jumlah peminat yang tinggi.
Bahkan penjualan rata-rata Honda ADV150 di area Bali tercatat sekitar 700 unit per bulan.
A. A. Raka Sri Mayuni selaku PIC Corporate Communication Astra Motor Bali mengatakan, pihaknya menargetkan penjualannya di angka 500 unit per bulan.
(Baca Juga: Honda PCX Bisa Disulap Jadi Dua Silinder di Bengkel Ini, Perlu Modal Berapa?)
"Kami percaya masyarakat Bali sangat cerdas memilih suatu produk, dan kami yakin Honda ADV150 mendapat tempat di hati masyarakat Bali karena produk anyar ini punya banyak keunggulan," tutur Mayuni.
Sedangkan untuk penjualan Honda PCX 150 di area Bali mampu menembus 1.800 hingga 2.000 unit per bulannya.
Untuk Honda ADV150 sendiri terdapat empat pilihan warna, yakni Tough Matte Brown, Tough Silver, Tough Matte Black, dan Tough Red.
Mayuni mengungkap, warna yang paling banyak diminati warga Bali adalah Tough Matte Black atau biasa disebut hitam doff.
Banyak peminat warna tersebut membuat menyebabkan antrean inden Honda ADV150 yang biasanya berkisar satu hingga dua minggu.
Saat ini Astra Motor Bali menguasai market share sekitar 70 persen, dengan raihan penjualan per bulan bisa mencapai 11.000 unit.
(Baca Juga: Mulai Rp 700 Ribuan, Knalpot B'Pro Racing Untuk CRF150 dan KLX 150)
Honda ADV150 yang punya basis mirip dengan PCX 150 memang tampil berbeda di kelas skutik 150 cc.
ADV150 punya postur panjang 1.950 mm, lebar 763 mm, dan tinggi 1.153 mm.
Bodinya sendiri berlekuk tajam kental aura sporti, sangat berbeda jika dibanding Honda PCX150.
Spesifikasi kaki-kaki ADV150 ditopang dengan pelek depan 14 x 2,5 inci dibalut karet ban 110/80-14, dan di belakang ada pelek 13 inci lebar 3,5 inci dibalut ban 130/70-13.
(Baca Juga: Susah Cari Stok Kampas Rem Honda ADV150? Bisa Gunakan Milik Motor Ini)
Lalu pada bagian depan ada sokbreker dengan jarak main 130 mm, dan sokbreker belakang 120 mm yang diklaim paling panjang di kelasnya.
Skutik ADV150 dirilis dalam dua tipe, yakni CBS dan ABS yang punya selisih harga sekitar Rp 3 jutaan.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR