GridOto.com - Gejala klep motor bocor biasanya tidak terlalu disadari oleh penggunanya.
Apalagi, kalau mekanik tidak mengecek area klep di mesin saat melakukan servis berkala, pasti banyak yang tidak sadar adanya kebocoran klep
Memang apa sih gejala dari bocornya klep motor yang gampang diketahui?
"Paling umum adalah gejala motor susah dinyalakan," bilang Hilarius Eduard mekanik dari Jaya Motor di daerah Ciputat, Tangerang Selatan.
(Baca Juga: Pasang Master Rem Yamaha XMAX ke NMAX, Lebih Empuk dan Pakem!)
"Tarikan mesin jadi mulai berat karena campuran udara dan bensin yang tidak homogen dan adanya kebocoran kompresi," tambah Edu sapaan akrabnya.
Ujung-ujungnya mesin bakalan jadi lebih boros bensin dari sebelumnya.
"Serta mesin terasa panas banget dari biasanya," lanjut Edu yang punya banyak tattoo.
Bocornya klep biasanya akibat umur pemakaian yang sudah tinggi.
(Baca Juga: Rantai Keteng Lemah Jangan Dibiarkan, Sadisnya Piston Bisa Bolong!)
"Atau bisa juga karena adanya penumpukan kerak kotoran yang menempel di permukaan payung klep itu. Jadi klep tidak bisa menutup sempurna," terangnya lagi.
Gejala klep bocor ini mau tidak mau harus dilakukan pembongkaran dan dilakukan skir ulang.
"Perbaikannya cuma bisa dilakukan dengan cara skir ulang, memastikan tidak ada gejala kebocoran lagi di area klep," tambahnya.
Baca Juga: Suara Mesin Berisik? Waspadai Kerusakan Tensioner dan Rantai Keteng
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR