Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Membuka Pameran GIIAS, Ini Harapan Gubernur Sumatera Utara

M. Adam Samudra - Rabu, 23 Oktober 2019 | 13:45 WIB
Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi meresmikan GIIAS Medan 2019
Adam Samudra
Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi meresmikan GIIAS Medan 2019

GridOto.com - Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi secara resmi membuka pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 di Santika Convention Center, Kota Medan, Rabu (23/10/2019).

Pada kesempatan tersebut, Edy berharap pameran GIIAS 2019 Medan menjadi ajang sosialisasi agar masyarakat memiliki semakin banyak pilihan terhadap kendaraan.

Edy mengapresiasi pelaksanaan Gaikindo yang secara simultan melaksanakan pameran dunia otomotif di Kota Medan.

Harapannya agar kegiatan positif yang bisa memacu pembangunan daerah dan investasi dapat terus berlanjut.

(Baca Juga: Hadir di GIIAS 2019 Medan, Astra Financial Permudah Masyarakat Beli Kendaraan)

"Saya berharap pameran ini menjadi ajang bagi masyarakat, agar banyak pilihan atas kendaraan. Setidaknya saya ingin kota Medan menjadi urutan ke satu pertumbuhan industri otomotif. Paling tidak ketiga dari urutan ke tujuh," kata Edy di Medan, Rabu (23/10/2019).

Ketua Penyelenggara GIIAS 2019 Rizwan Alamsyah, mengaku pameran tahun ini Medan menjadi kota penutupan.

Peresmian GIIAS 2019 Medan
Adam Samudra
Peresmian GIIAS 2019 Medan

Rizwan meyakini perkembangan industri otomotif di Sumatera Utara sangat berkembang pesat, khususnya di Medan.

“Kami meyakini industri otomotif mengalami perubahan yang sangat tinggi dan sangat positif. Saya berharap GIIAS Medan mendapatkan peluang di hati masyarakat Sumut,” ungkapnya.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jangan Abai, Ini Dampak STNK Tidak Diblokir Setelah Mobil Dijual

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa