GridOto.com - Cuma gara-gara karet kecil di mesin, komponen penting di Yamaha Scorpio bisa rusak.
Hal ini wajib diwaspadai oleh mekanik atau pengguna Scorpio yang doyan bongkar bagian bak kopling.
Pasalnya, buat yang tidak biasa membongkar dan pasang, karet kecil ini sering kelupaan untuk dipasang kembali.
“Paling sering, mekanik lupa atau tidak tahu kalau sil pompa oli tidak terpasang," ucap Reki Suhendra dari bengkel L12 yang memang spesialis Yamaha Scorpio.
(Baca Juga: Bagian Motor Ini Tidak Bisa Dipasang Stiker, Bukan Karena Bentuknya!)
Menurut Reki sapaan akrabnya, hal ini wajar terjadi karena ukuran sil pompa oli yang terbilang kecil.
Apalagi untuk mekanik yang jarang bongkar mesin Yamaha Scorpio, ada yang tidak tahu fungsi karet kecil ini sangat penting di mesin.
"Karet pompa oli ini berfungsi untuk menahan pelumas agar bisa didorong oleh pompa oli menuju head silinder," tambah Reki.
Jika karet tidak terpasang, oli akan kembali ke bak kopling dan tidak bisa dipompa menuju head silinder.
(Baca Juga: Knalpot Jenis Ini Sedang Laris, Selera Bikers Balik Seperti Dulu?)
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR