Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Yaris 2020 Resmi Diluncurkan untuk Pasar Jepang dan Eropa, Begini Penampakannya!

Naufal Nur Aziz Effendi - Kamis, 17 Oktober 2019 | 16:05 WIB
Penampakan eksterior Toyota Yaris 2020
Carscoops
Penampakan eksterior Toyota Yaris 2020

GridOto.com - Toyota secara resmi meluncurkan Yaris 2020 dan juga merilis spesifikasinya baik untuk pasar Jepang dan Eropa.

Yaris generasi keempat ini merupakan yang pertama mengaplikasikan Toyota New Global Architecture (TNGA) di kelas small hatchback.

Dengan platform modular baru yang diberi kode GA-B.

Hal tersebut memungkinkan peningkatan signifikan di berbagai sektor, seperti pada desain, kepraktisan, mekanik, teknologi, keselamatan, dan juga mengurangi berat mobil hingga 50 kg.

Yaris terbaru ini juga memiliki desain yang lebih proporsional daripada pendahulunya, berkat desain yang lebih pendek, lebih luas, dan lebih rendah.

(Baca Juga: Toyota Yaris 2020 Hadir Dengan Tenaga Hybrid, Tampilannya Juga Berubah)

Sebab Yaris 2020 memiliki dimensi panjang mobil lebih pendek 5 mm dan tingginya lebih rendah 40 mm dari pendahulunya.

Namun untuk sumbu rodanya memiliki penambahan sebesar 50 mm dan lebar 50 mm.

Hasilnya, bagian interior terkesan lebih lega dan sisi aerodinamika mobil bertambah, sehingga meningkatkan kemampuan untuk bermanuver.

Bagian eksteriornya mengalami perubahan pada bagian grill yang lebih lebar, kap mesin lebih panjang, bumper lebih sporty, dan headlamp full LED.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bocoran Spesifikasi Citroen Basalt di GJAW 2024, Ketahuan Karena Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa